Sukses Kembangkan Bisnis Media Melalui Ekonomi Kolaboratif, CEO PRMN Bagikan Pengalaman di Seminar SPS 2022

- 31 Maret 2022, 20:48 WIB
CEO PRMN Agus Sulistriyono bagikan resep sukses latih 5.000 orang saat jadi pembicara di seminar media SPS 2022.
CEO PRMN Agus Sulistriyono bagikan resep sukses latih 5.000 orang saat jadi pembicara di seminar media SPS 2022. /PRMN/Dadang Hermawan

 

JURNAL SOREANG - CEO Pikiran Rakyat Media Network (PRMN) dan PT Promedia Teknologi Agus Sulistriyono menjadi salah satu pembicara dalam Seminar Media dan Rapat Kerja Nasional (Rakernas) 2022.

Diketahui bahwa seminar tersebut diselenggarakan oleh Serikat Perusahaan Pers (SPS) yang merupakan agenda tahunan dan pada tahun 2022 ini bertemakan "Jurnalisme Kreatif untuk Keberlanjutan Bisnis Media".

Seminar tersebut digelar di Hotel Alana Malioboro, Kota Yogyakarta, Rabu, 30 Maret 2022 kemarin dan dihadiri oleh para pembicara dari media lainnya.

Baca Juga: Sia - Sia Berpuasa Tanpa dapat Pahala, Apa sebabnya? Penjelasan Usataz Dziqri Shidiq

Tujuan SPS menggelar seminar yang dihadiri oleh sejumlah media di Tanah Air itu yakni, untuk menegakkan kemerdekaan pers dan membangun industri pers yang sehat dan bermartabat.

Selain, CEO PRMN Agus Sulistriyono, pembicara seminar SPS 2022 juga ada Direktur Jawa Pos Leak Kustiyo, dan CEO Tempo Digital Wahyu Dhyatmika.

Dalam seminar SPS 2022 tersebut, CEO PRMN dan PT Promedia Teknologi, Agus Sulistriyono membagikan pengalamannya dalam mengelola media digital dengan model bisnis dan konsep yang baru.

Baca Juga: Berpotensi Ada Grup Neraka, Inilah Pembagian Pot Drawing Piala Dunia 2022 Qatar, Pot 1 Portugal dan Argentina

Kemudian Agus Sulistriyono mengungkapkan salah satu tantangan yang dihadapinya untuk memulai bisnis media online yang berkualitas, yakni membutuhkan sumber daya yang banyak dengan modal dan biaya server yang sangat besar.

Halaman:

Editor: Handri


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x