Takut Dimiskinkan? Indra Kenz Pakai Siasat Sembunyikan Hasil Affiliator Binary Option Rp58 Miliar di Crypto

- 27 Maret 2022, 10:03 WIB
 Indra Kenz nekat menyembunyikan aset miliaran rupiah di crypto, hingga saat ini polisi masih lacak aliran dana sang affiliator binary option./PMJ News/Yeni/
Indra Kenz nekat menyembunyikan aset miliaran rupiah di crypto, hingga saat ini polisi masih lacak aliran dana sang affiliator binary option./PMJ News/Yeni/ /

JURNAL SOREANG – Kasus crazy rich Medan Indra Kenz terkait affiliator binary option Binomo masih bergulir hingga saat ini.

Baru-baru ini polisi tengah melacak aset hasil penipuan affiliator binary option Binomo milik crazy rich Medan Indra Kenz di crypto luar negeri.

Menurut Direktur Tindak Pidana Ekonomi Khusus Bareskrim Polri, Brigjen Pol Whisnu Hermawan mengatakan bahwa affiliator binary option Binomo yang sempat dijuluki crazy rich Medan, Indra Kenz memiliki aset yang disimpan melalui crypto.

Baca Juga: Polisi Telah Mengantongi Tersangka Baru Selain Indra Kenz Affiliator Binary Option Binomo, Siapa Saja Mereka?

"Di crypto kita sudah berkoordinasi dengan market place indodux, ditemukan dana disana 200 juta sekian," kata Whisnu pada Jumat, 26 Maret 2022.

Selanjutnya, pihak kepolisian menduga bahwa ada senilai Rp58 miliar yang disimpan dalam bentuk crypto luar negeri oleh affiliator binary option Binomo Indra Kenz.

"(Asetnya) masih terus bertambah, ada informasi masuk ke kita dugaan Rp58 miliar di crypto luar negeri," kata Whisnu Hermawan pada Sabtu, 27 Maret 2022.

Kemudian Whisnu mengatakan bahwa pihaknya langsung bergerak cepat berkoordinasi dengan Pusat Pelaporan dan Analisis Transaksi Keuangan (PPATK).

Baca Juga: Bucin! Dinan Fajrina Kangen Affiliator Binary Option Doni Salmanan, Luapkan Rasa Kangen Lewat Foto Ini

Halaman:

Editor: Handri

Sumber: PMJ News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah