Ternyata! Denny Cagur Pernah Masuk ke Grup Telegram Afiliator Binary Option, Apakah yang Dia Lakukan?

30 Maret 2022, 21:39 WIB
Ternyata! Denny Cagur Pernah Masuk ke Grup Telegram Afiliator Binary Option, Apakah yang Dia Lakukan? /Tangkap Layar Youtube Pantengin Tv/

JURNAL SOREANG - Kasus binary option ternyata sekarang semakin banyak jadi perbincangan, bukan hanya masyarakat tapi juga kalangan artis. Salah satunya Denny Cagur

Rupanya Denny Cagur pernah ikut masuk ke grup Telegram afiliator binary option.

Bukan berniat ikut trading, namun Denny Cagur hanya ingin mengetahui cara kerja dari binary option.

Baca Juga: Ngeri! Diduga dari Luar Negeri, Sabu Kualitas Terbaik Disembunyikan Kurir di Sound System Mobil

Hal tersebut dilakukan Denny Cagur usai dirinya menonton video tentang afiliator trading binary option.

Dari situ, Denny Cagur mulai menyelami cara "jualan" para afiliator setelah rajin menonton podcast terkait trading binary option.

Denny Cagur bahkan sampai menelusuri siapa saja afiliator yang mempromosikan binary option hingga sampai dia menemukan link yang disematkan di akun media sosial salah satu afiliator.

Denny Cagur menyatakan, Ketika link tersebut diklik oleh Denny Cagur, link itu mengarah langsung pada sebuah ruang obrolan di aplikasi Telegram.

"Saya cek satu-satu ke salah satu nama, saya lihat ada link di situ, saya klik link masuk ke Telegram, dan saya memposisikan sebagai orang awam" ujar Denny dikutip Jurnal Soreang dari YouTube Pantengin TV, Rabu 30 Maret 2022

Baca Juga: Mengharukan! Begini Reaksi Ibu Cristiano Ronaldo Setelah Portugal Lolos ke Piala Dunia 2022

Denny Cagur menyatakan, di grup tersebut dicantumkan keuntungan jika menitipkan dana kepada affiliator tersebut, misalnya Rp 300 ribu bisa jadi sekian juta, atau investasi Rp 1 juta bisa jadi Rp 15 Juta.

"Di grup itu dicantumkan cara kerja investasi. Jadi ada sistem titip dana, misalnya, contoh nih investasi titip Rp 1 juta get Rp 15 juta. Seperti inilah mungkin cara mereka membuai mimpi ya" tambah Denny Cagur.

Denny Cagur menambahkan di grup tersebut banyak penawaran investasi titip dana, mulai dari yang terkecil modal Rp 300.000 get Rp 4 juta sampai yang terbesar ada modal Rp 10 get Rp 250 juta.

"Rp 300.000 dapatnya Rp 4 juta. Rp 400.000 dapatnya Rp 5 juta, terus sampai Rp 10 juta dapatnya Rp 250 juta. Setiap investor wajib menunggu enam jam untuk waktu pencairan keuntungan" ujar Denny.

Denny Cagur menggunakan identitas palsu untuk mengetahui cara kerja affiliator tersebut, sampai affiliator tersebut memberikan nomor rekening untuk transfer dana paket yang dipilih.

Baca Juga: Jadwal Shalat untuk Semarang dan Sekitarnya, Kamis 31 Maret 2022 dan Doa Nabi Saw agar Dapat Rezeki Halal

"Saya isi semua, saya tulis fake (identitasnya). Saya cuma pengin tahu tahapan berikutnya apa sih? Terus dia ngasih satu nomor rekening untuk transfer, kita mau (paket investasi) yang mana nih," ucap Denny.

Denny juga menambahkan, Denny juga menanyakan masalah provit langsung adminnya hanya menjawab iya dan menjanjikan bisa langsung profit dalam 3 sampai 6 jam.  

"'Langsung provit hari ini?' saya tanya, 'Iya, Kak, cukup tunggu 3-6 jam, profit, langsung masuk ke rekening bank Kakak', seperti itulah mereka menjual mimpi-mimpi," kata Denny.

Setelah itu, Denny Cagur pun dimasukan ke grup lain yang isinya testimoni dari orang-orang yang ngakunya sudah berhasil provit.

"Diundang ke grup Telegram berikutnya, isinya testimoni semua, (dari) orang-orang yang berhasil. Jadi kalau menurut saya ini adalah mungkin bisa dibilang sindikat gitu ya," katanya.

Baca Juga: Waduh! Mesir Mengklaim Mohamed Salah Jadi Target Rasisme Sebelum Bentrokan di Senegal

Denny Cagur pun menyudahi dan dia tidak ikut transfer, dia hanya ingin tahu cara kerjanya saja.  

"Saya sekadar itu, cukup tahu, saya sih enggak transfer berapa-berapa, saya pengen tahu cara kerjanya gimana sih?" ucapnya.

Denny Cagur menambahkan  grup Telegram yang ia ikuti saat itu beranggotakan ribuan orang dengan sistem komunikasi satu arah.

Orang-orang yang merugi tidak bisa komplain di grup tersebut karena tidak ada akses untuk bersuara.***

Editor: Yoga Mulyana

Sumber: You Tube

Tags

Terkini

Terpopuler