40 Ribu Relawan Kopi Pagi Hadiri Kampanye di Si Jalak Harupat Bandung: Optimis Prabowo-Gibran Menang 1 Putaran

- 9 Februari 2024, 18:08 WIB
Cawapres Pasangan nomor urut 2, Gibran Rakabuming Raka saat menyapa relawan di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Jumat 9 Februari 2024
Cawapres Pasangan nomor urut 2, Gibran Rakabuming Raka saat menyapa relawan di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Jumat 9 Februari 2024 /Yusup Supriatna /Jurnal Soreang

JURNAL SOREANG - Ketua Dewan Pembina Relawan Posko Pemilih Prabowo Gibran (Kopi Pagi), Agus Gumiwang Kartasasmita menyatakan pihaknya yakin Pilpres 2024 akan selesai dalam satu putaran untuk kemenangan pasangan nomor urut 2, Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka.

Keyakinan tersebut disampaikannya saat membuka acara Konser Musik Kopi Pagi bertajuk 'Selangkah Menuju Kemenangan' di Stadion Si Jalak Harupat, Soreang, Kabupaten Bandung, pada hari Jumat, 9 Februari 2024.

"Makin ke sini, kami makin yakin bahwa kemenangan satu putaran itu bukan lagi angan-angan, bukan lagi impian, tapi Insyaa Allah sudah di tangan. Kami melihat sendiri betapa besarnya dukungan masyarakat untuk kemenangan kita," kata Agus dalam pidatonya, Jumat siang.

Baca Juga: Jelang Pemilu 2024, Bawaslu RI: Panwaslu Kecamatan Hati-Hati dan Cermat Dalam Merekomendasika PSU

Sejak dideklarasikan pada 30 Oktober 2023, lanjut Agus, Kopi Pagi sudah memasang target kemenangan satu putaran.

Untuk itu, ia menyerukan kepada para relawan untuk mengawal kemenangan yang sudah ada di depan mata.

"Ketika Kopi Pagi dideklarasikan, ketika hampir tidak ada tokoh-tokoh yang berani membuat target politik, pada saat itu pula kami menyampaikan sebuah keyakinan bahwa pasangan Prabowo-Gibran menang satu putaran," ujarnya.

Baca Juga: Kapolresta Bandung Jamin Keamanan Penyelenggara Pemilu 2024: Jangan Takut dengan Ancaman

Halaman:

Editor: Yusup Supriatna


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah