Launching Remako Wanjiqro, Anggota DPR RI Komisi lll Apresiasi Inovasi Polresta Bandung

- 7 April 2023, 20:11 WIB
Anggota DPR RI Komisi III, Cucun Ahmad Syamsurijal mengapresiasi inovasi yang dilakukan oleh jajaran Polresta Bandung
Anggota DPR RI Komisi III, Cucun Ahmad Syamsurijal mengapresiasi inovasi yang dilakukan oleh jajaran Polresta Bandung /Yusup Supriatna /Jurnal Soreang

JURNAL SOREANG - Polsek Solokan Jeruk Polresta Bandung membuat inovasi berupa program Remaja Kolot Wani Ngaji Iqro (Remako Wanjiqro).

Tujuan program ini adalah untuk membantu para remako (manula) yang buta huruf Al-Qur'an supaya bisa membacanya.

Program Remako Wanjiqro merupakan inisiatif dari Bhabinkamtibmas Desa Panyadap Polsek Solokan Jeruk.

Baca Juga: PT KAI Berlakukan Aturan Vaksin Baru Bagi Pemudik Lebaran 2023, Seperti Apa?

Terkait hal ini, Anggota DPR RI Komisi III, Cucun Ahmad Syamsurijal mengapresiasi inovasi yang dilakukan oleh jajaran Polresta Bandung tersebut.

"Ini bagian daripada transformasi di jajaran Polri yang bagaimana menghadirkan semua jajaran personel Polri ini bisa lebih dekat dengan masyarakat, apalagi ini kegiatan yang positif," kata Cucun dalam keterangannya, usai me-launching Remako Wanjiqro, Jumat 7 April 2023.

Ia mengapresiasi hal ini karena sesuai dengan apa yang diinstruksikan oleh Kapolri, dimana para Dai Kamtibmas yang dibina oleh Polresta Bandung bisa terwujud melalui Remako Wanjiqro.

Baca Juga: CEK DI SINI! Presiden Jokowi Terbitkan Keppres Biaya Haji 2023, Embarkasi Surabaya Paling Mahal

Halaman:

Editor: Yusup Supriatna


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x