Polrestra Bandung Raih Penghargaan Pertama Kali dari Pertamina Tingkat Polres se-Indonesia, Ungkap Kasus Apa?

- 23 September 2022, 16:05 WIB
Kapolresta Bandung Kombes Pol Kusworo Wibowo menerima penghargaan dari Pertamina
Kapolresta Bandung Kombes Pol Kusworo Wibowo menerima penghargaan dari Pertamina /Yusup Supriatna /Jurnal Soreang

JURNAL SOREANG - Satuan Reserse Kriminal (Satreskrim) Polresta Bandung mendapatkan penghargaan dari Pertamina Jawa Barat.

Kapolresta Bandung, Kombes Pol Kusworo Wibowo mengatakan, penghargaan tersebut didapat berkat kinerja Satreskrim Polresta Bandung dalam mengungkap penyuntikan tabung gas tiga kilo beberapa bulan lalu.

"Alhamdulilah, penghargaan ini berkat pengungkapan oplosan atau suntikan tabung gas subsidi menjadi non subsidi dari 3 kilo menjadi 12 kilo," kata Kusworo didampingi Kasat Reskrim, Kompol Oliestha Ageng Wicaksana di Mapolresta Bandung, Jumat 23 September 2022.

Baca Juga: Rasa Cinta, Hubungan Intim, Kondisi Organ Tubuh, dan Alat Vital Menurut Penjelasan dokter

Disampaikan Kusworo, dalam mengungkap kasus penyuntikan tabung gas, pihaknya ternyata diperhatikan oleh Pertamina.

"Kami bangga, penghargaan ini adalah pertama kali di tingkat Polres yang mendapatkan penghargaan dari Pertamina," ujarnya.

"Ini tentunya menjadi cambuk motivasi bagi kami untuk bisa memberikan pelayanan yang lebih baik kepada masyarakat," sambungnya.

Baca Juga: Kuipers, Ricky, David da Silva, dan Sato Terancam Tak Bisa Bela Persib Bandung Setelah Laga Kontra Persija, Ke

Kusworo menyebut, penghargaan dari Pertamina ini juga bisa menjadi motivasi bagi Polres yang lain.

"Tentunya karena Pertamina memberikan apresiasi kepada kami yang memang sudah tugas tanggung jawab kami untuk melaksanakan pengungkapan ini," ungkapnya.

Halaman:

Editor: Yusup Supriatna


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x