Dua Gudang Pabrik Penyimpanan Buku di Tegalluar Bandung Terbakar, Penyebabnya Belum Diketahui

- 19 Mei 2022, 15:57 WIB
Petugas Disdamkar Kabupaten Bandung melakukan pendinginan di lokasi terjadinya kebakaran di kawasan Pabrik, Desa Tegalluar, Kecamatan Bojongsoang, Kabupaten Bandung, Kamis 19 Mei 2022
Petugas Disdamkar Kabupaten Bandung melakukan pendinginan di lokasi terjadinya kebakaran di kawasan Pabrik, Desa Tegalluar, Kecamatan Bojongsoang, Kabupaten Bandung, Kamis 19 Mei 2022 /Jurnal Soreang /Dok. Disdamkar Kabupaen Bandung

JURNAL SOREANG - Dua gudang penyimpanan buku yang berlokasi di kawasan Pabrik Blok F, Desa Tegalluar, Kecamatan Bojongsoang, Kabupaten Bandung, hangus terbakar.

Kebakaran gudang tersebut menyebabkan ledakan yang suaranya terdengar cukup keras dan mengagetkan warga sekitar.

Dari video yang diterima Jurnal Soreang, kobaran api terlihat membumbung tinggi ke langit. Asap tebal berwarna hitam pekat jelas terlihat.

Baca Juga: Kim Sae Ron Mundur dari Proyek Drakor Trolley Karena Kasus Kecelakaan Nyetir Sambil Mabuk

Warga sekitar yang mengetahui adanya kebakaran tersebut terlihat berhamburan keluar rumah dan berteriak takbir.

Kepala Seksi Pemadaman dan Investigasi Disdamkar Kabupaten Bandung, M Saefulloh mengatakan, guna memadamkan api, Disdamkar menerjunkan sejumlah unit pemadam kebakaran ke lokasi kejadian.

Unit tersebut, kata ia, didatangkan dari sejumlah wilayah, diantaranya Ciparay, Majalaya hingga Cileunyi, Kabupaten Bandung.

Baca Juga: Kim Sae Ron Mundur dari Proyek Drakor Trolley Karena Kasus Kecelakaan Nyetir Sambil Mabuk

Terkait penyebab terjadinya kebakaran, Saefulloh belum bisa menjelaskan lebih lanjut. Pasalnya, saat ini petugas fokus untuk pemadaman hingga pendinginan.

"Jadi, untuk penyebabnya baru bisa didata setelah keadaan kondusif dan setelah ada pihak terkait yang bisa dimintai keterangan," jelasnya.

Halaman:

Editor: Yusup Supriatna


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x