Ribuan Pelajar SMAN 1 Majalaya mulai Disuntik Vaksin COVID-19

Sam
- 15 September 2021, 12:47 WIB
Sejumlah Siswa mengikuti proses vaksinasi di area kampus SMAN 1 Majalaya, Kabupaten Bandung, saat gelaran Gerai Vaksin Presisi pada Rabu 15 September 2021.
Sejumlah Siswa mengikuti proses vaksinasi di area kampus SMAN 1 Majalaya, Kabupaten Bandung, saat gelaran Gerai Vaksin Presisi pada Rabu 15 September 2021. /Ade Mamad/ Pikiran Rakyat/

JURNAL SOREANG - Sebagai upaya percepatan vaksinasi di kalangan pelajar, Direktorat Intelejen Keamanan (DitIntelKam) Polda Jabar berkolaborasi dengan Polresta Bandung dan Pemerintah Kabupaten Bandung, menggelar Gerai Vaksin Presisi di SMAN 1 Majalaya, Kabupaten Bandung pada Rabu 15 September 2021.

DirIntelKam Polda Jabar, Komisaris Besar Polisi (Kombes Pol) Drs. Ruslan Ependi M.Si, didampingi Kasub.DitIntelKam Polda Jabar, AKBP Haeruman mengatakan, pada gelaran tersebut menargetkan sebanyak 2500 vaksin untuk dosis pertama.

"Sebagai upaya percepatan vaksinasi, kita menargetkan sebanyak 2500 vaksin untuk dosis pertama di sekolah ini," kata Ruslan.

Baca Juga: Kehadiran Sarana Kesehatan, Jamparing Institut: Semua Pembangunan Harus Berkeadilan dan Berwawasan Lingkungan

Dikatakan Ruslan, yang menjadi target utamanya yakni kaum pelajar serta warga masyarakat yang ada di lingkungan sekolah.

"Tentunya yang menjadi target utamanya yakni para pelajar serta warga masyarakat sekitar," tambahnya.

Sehingga dari upaya tersebut, kata Ruslan, bisa segera tercipta Herd Immunity, terutama di kalangan pelajar itu sendiri.

Baca Juga: Satuan Audit Mulai Periksa Kondisi Keuangan BAZNAS Kabupaten Bandung, Siapkan juga untuk Auditor Publik

"Apalagi sekarang di sebagian sekolah sudah mulai melaksanakan sistem pembelajaran Tatap Muka (PTM) Terbatas, jadi kita imbangi dengan upaya vaksinasi itu sendiri," ungkapnya.

Halaman:

Editor: Sam


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x