Banjir Masuk 3 Prioritas 99 Hari Kerja Bupati dan Wakil Bupati Bandung Dadang Supriatna dan Sahrul Gunawan

- 27 April 2021, 17:25 WIB
Bupati Bandung Dadang Supriatna dan Wakil Bupati Sahrul Gunawan saat memimpin Rakor di Soreang, Selasa 27 April 2021
Bupati Bandung Dadang Supriatna dan Wakil Bupati Sahrul Gunawan saat memimpin Rakor di Soreang, Selasa 27 April 2021 /Humas Pemkab Bandung

“Kita harus upayakan agar lebih bekerja secara kolektif. Cari kegiatan-kegiatan yang multipihak, kegiatan-kegiatan cross-cutting yang dikomandani oleh asisten daerah,” kata Asep.

Menurut Asep, ada tiga hal penting yang selalu disampaikan Gubernur Jabar Ridwan Kamil dalam setiap kesempatan pelantikan, yaitu integritas, pelayanan dan profesionalisme.

Asep menegaskan, ketiga hal itu harus menjadi catatan dan harus dikedepankan, sebagai langkah awal untuk memulai pekerjaan.

Baca Juga: Viral! Benarkah KRI Nanggala Tenggelam Akibat Ditembak Rudal Kapal Selam Prancis?

“Pak Gubernur juga selalu menyampaikan tiga hal terkait covid-19. Pertahankan zonasi risiko, akselerasi vaksinasi dan pemulihan ekonomi. Covid ini selalu dilematis, di satu sisi berdampak pada kesehatan, sisi yang lain pada ekonomi. Jawabannya adalah lakukan dan gencarkan aktivitas dan kegiatan perekonomian, tapi jangan lupa disiplin menjaga protokol kesehatan, ini yang ditekankan Pak Gubernur kepada para kepala daerah,” tutur Asep. (Handri Handriansyah)***

Halaman:

Editor: Handri


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah