6 Keunggulan Memiliki Apple AirTag, Cocok Untuk Kamu yang Pelupa

- 30 Oktober 2023, 15:03 WIB
Keunggulan Memiliki Apple Air Tag, Cocok Untuk Kamu yang Pelupa./Unsplash/Mark Chan
Keunggulan Memiliki Apple Air Tag, Cocok Untuk Kamu yang Pelupa./Unsplash/Mark Chan /

JURNAL SOREANG - Kalau kamu merupakan seseorang yang sering lupa dalam menaruh beberapa barang pribadi milikmu seperti dompet atau kunci, kamu mungkin bisa mempertimbangkan untuk membeli produk Apple yang satu ini.

AirTag merupakan sebuah alat pelacak yang diciptakan untuk membantu kamu dalam menemukan barang-barangmu dengan mudah. 

Alat ini menggunakan kecanggihan jaringan Find My yang dimiliki oleh Apple. Berikut beberapa keunggulan dari Apple AirTag yang bisa kamu pertimbangkan untuk memilikinya.

Baca Juga: Status 12 Senjata Api Hasil Penggeledahan di Rumah Dinas Eks Mentan SYL Terungkap, Polisi: Ada Suratnya

  1. Dapat digunakan untuk melacak segala barang

AirTag akan membantu kamu dalam menemukan barang yang hilang. Dengan AirTag, kamu akan dengan mudah menemukan kunci, dompet atau bahkan barang-barang berharga lainnya yang sering kali sulit ditemukan saat hilang.

Selain itu, kamu juga bisa menggunakan AirTag pada sepeda atau hewan peliharaan milikmu. Kamu cukup memasangkan AirTag pada bagian bawah jok sepeda atau pada kalung hewan peliharaan kesayanganmu agar menjadi mudah untuk menemukannya.

  1. Dapat melacak dengan presisi

Salah satu keunggulan utama AirTag adalah teknologi pelacakan presisi tinggi yang diintegrasikan di dalamnya.

AirTag menggunakan gabungan dari Bluetooth, ultrawideband dan jaringan global dari perangkat Apple yang saling terhubung.

Halaman:

Editor: Yoga Mulyana

Sumber: Beberapa Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x