Bikin Ketar Keting Pesainya! Motor Matic FB Mondial Imola 125 Dengan Desain Yang Super Keren, Ini Reviewnya

2 Januari 2023, 14:00 WIB
Bikin Ketar Keting Pesainya! Motor Matic FB Mondial Imola 125 Dengan Desain Yang Super Keren, Ini Reviewnya /

JURNAL SOREANG - Segmen motor matik seakan tidak ada mati, salah satu motor matik baru ini.

Motor matik ini bisa menjadi saingan motor-motor yang lainnya seperti Honda Vario 125 dan yang lainnya.

Memiliki tampilan yang keren yang sporty akan membuat pencinta motor khususnya matik akan penasaran dengan motor yang satu ini.

Baca Juga: Waspada! Makanan dan Minuman Manis Bisa Buat Ketagihan. Berapa Maksimal Konsumsi Gula Per Hari?

Dikutip kanal Youtube YRP Official, motor matik tersebut adalah FB Mondial Imola 125, FB Mondial merupakan salah satu merek asal Italia yang sangat bersejarah.

Karena FB Mondial sukses jadi juara dunia kelas GP 250 cc dan 125 cc untuk kategori pembalap dan konstruktor di tahun 57.

Pada tahun 2004 FB Mondial mengalami kebangkrutan namun di tahun 2014 pabrikan asal Italia itu akhirnya bisa bangkit kembali setelah mendapatkan investasi.

Baca Juga: Penculik Anak di Jakpus Diburu, Polisi: Pelaku Sudah Teridentifikasi dan Jadi DPO

Nama Imola diambil dari salah satu sirkuit Formula One yakni sirkuit Autodromo Enzo Ferrari atau biasa disebut sirkuit Imola di Emilia Romagna.

Motor matic ini memiliki desain Sporty, untuk kaki-kakinya motor ini menggunakan velg ukuran 13 inchi untuk kedua rodanya dan berwarna perunggu.

Motor ini terdapat dua headlamp LED dengan tampilan meruncing sehingga akan memberi kesan tampilan yang keren.

Baca Juga: Link Streaming Indonesia vs Filipina di Piala AFF 2022 Malam ini Senin 2 Januari 2022, Simak Selengkapnya

Selain itu untuk body, motor ini memiliki fairing depan dengan lekukan-lekukan di setiap sisi, dan body belakang yang bolong ala moge.

Lalu pada bagian panel instrumen terdapat 3 buah instrumen berjajar yang bagian tengah lebih besar dengan sistem analog dan dua sisi kanan kiri lebih kecil dan menggunakan sistem digital.

Sedangkan untuk sistem keamanan motor ini sudah lebih canggih dengan menggunakan smart key.

Baca Juga: WOW! Awali 2023, Shin Dong Super Junior Dikabarkan Berpacaran? Pihak Agensi Ikut Buka Suara

Untuk Jok, motor ini memiliki jok dengan tampilan yang dengan model split seater seperti pada motor sport dengan jok penumpang lebih tinggi.

Untuk dapur pacunya, motor ini dibekali mesin 125cc 4 katup yang dapat menghasilkan tenaga sebesar 9 Hp pada 7500 rpm dan torsi 9,1 nm pada 6000 rpm.

Sedangkan untuk harganya motor matic FB Mondial Imora 125 dibanderol dengan harga setara jika di rupiahkan Rp 43,5 jutaan.***

Editor: Yoga Mulyana

Sumber: Berbagai sumber

Tags

Terkini

Terpopuler