Inilah Jadwal dan Cara Lapor Diri PPDB 2023 Jakarta Setelah Lolos Seleksi Tahap 1, Jangan Lupa!

- 17 Juni 2023, 12:59 WIB
Ilustrasi jadwal dan Cara Lapor Diri PPDB 2023 Jakarta
Ilustrasi jadwal dan Cara Lapor Diri PPDB 2023 Jakarta /smp3pekalongan.sch.id

 

JURNAL SOREANG - Pengumuman hasil seleksi Proses Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) Jakarta 2023 telah dilakukan pada tanggal 14 Juni 2023.

Setelah berhasil lolos, langkah berikutnya yang harus dilakukan peserta didik adalah mendaftar melalui PPDB 2023.

Sebelumnya, tanggal 14 Juni 2023 merupakan batas akhir pendaftaran dan pengumuman seleksi untuk beberapa jalur PPDB 2023 di Jakarta.

Baca Juga: Link Nonton Black Clover: Sword of Wizard King, Asta vs Kaisar Sihir ke-27 Conrad Leto

Untuk melihat hasil seleksi PPDB 2023 Jakarta pada setiap jenjang dan jalur-jalur tersebut, dengan mudah dapat dilihat di laman https://ppdb.jakarta.go.id/.

Selanjutnya, peserta didik atau orang tua wajib melakukan pendaftaran ulang atau lapor diri melalui situs yang sama.

Harap diingat bahwa pendaftaran ulang atau lapor diri merupakan tahap akhir dalam rangkaian PPDB 2023.

Baca Juga: Berapa Hadiah Pemenang Indonesia Open 2023? Total Rp18 Miliar Lebih, Berikut Ini Rinciannya

Jika peserta didik dinyatakan lulus tetapi tidak melapor diri, maka mereka dianggap mengundurkan diri.

Lantas, kapan dan bagaimana cara lapor diri PPDB 2023 di Jakarta? Melansir dari situs resmi PPDB Jakarta, simak informasinya selengkapnya disini!

Jadwal Lapor Diri PPDB 2023 Wilayah Jakarta

Baca Juga: Transjakarta Layani Rute ke Bandara Soetta, Tarifnya Tetap Sama Rp3.500

1. SD/Sederajat

Penyandang disabilitas: 15 - 16 Juni 2023
Zonasi: 15 - 16 Juni 2023
Mitra Trans Jakarta/KPJ: 22 - 23 Juni 2023

Anak panti/nakes: 30 Juni - 1 Juli 2023
Pindah tugas orang tua/anak guru: 30 Juni - 1 Juli 2023

Tahap kedua: 30 Juni - 1 Juli 2023
Tahap ketiga: 6 - 7 Juli

Baca Juga: Kecewa Berat! Lionel Messi Dipastikan Tak Ikut Hadapi Timnas Indonesia Dalam FIFA Matchday

2. SMP/Sederajat

Prestasi akademik & non akademik: 15 - 16 Juni 2023
Penyandang disabilitas: 15 - 16 Juni 2023
Anak panti/nakes: 30 Juni - 1 Juli 2023

KJP Plus/Mitra Trans Jakarta/KJP/PIP: 22 - 23 Juni 2023
Zonasi: 30 Juni - 1 Juli 2023

Pindah tugas orang tua/anak guru: 30 Juni - 1 Juli 2023
Tahap kedua: 6 - 7 Juli 2023

Baca Juga: Hasil Babak Knockout Stage MSC 2023, Jumat 16 Juni 2023, Onic Jadi Wakil RI yang Tersisa

3. SMA/SMK

Prestasi akademik & non akademik: 15 - 16 Juni 2023
Penyandang disabilitas: 15 - 16 Juni 2023
PPDB bersama: 15 - 16 Juni 2023

Anak panti/nakes: 30 Juni - 1 Juli 2023
KJP Plus/Mitra Trans Jakarta/KJP/PIP: 22 - 23 Juni 2023

Zonasi: 30 Juni - 1 Juli 2023 (hanya untuk SMA)
Pindah tugas orang tua/anak guru: 30 Juni - 1 Juli 2023
Tahap kedua: 6 - 7 Juli 2023

Baca Juga: 6 Rekomendasi Tablet Spek Dewa Termurah dan Terbaik di Tahun 2023, Kamu Pilih yang Mana?

Cara Cek Pengumuman PPDB 2023 Jakarta

Berikut adalah panduan cara melihat hasil pengumuman seleksi tahap 1 PPDB 2023 di Jakarta:

1. Buka situs web https://ppdb.jakarta.go.id/.
2. Pilih tingkat pendidikan (SD/SMP/SMA) dan jalur yang sesuai (zonasi, afirmasi, atau lainnya).

3. Pilih opsi "Seleksi" (jika menggunakan ponsel, tekan ikon 4 persegi di pojok kanan atas, maka akan muncul menu "Seleksi").

4. Selanjutnya, klik opsi "Pilih Sekolah" atau pilih SD/SMP/SMA yang menjadi tujuan.
5. Daftar nama-nama peserta didik yang diterima akan ditampilkan.

Baca Juga: Tata Cara Shalat Istisqa untuk Minta Hujan Agar Terhindar dari Kekeringan saat Musim Kemarau

Panduan Cara Lapor Diri PPDB 2023 Jakarta

Berikut adalah prosedur daftar ulang atau lapor diri dalam rangkaian PPDB 2023 di Jakarta:

1. Buka situs web https://ppdb.jakarta.go.id/.
2. Masuk menggunakan nomor peserta dan kata sandi yang telah diberikan.
3. Pilih opsi "Lapor Diri".
4. Unduh tanda bukti lapor diri.
5. Cetak atau print tanda bukti lapor diri.

Itulah informasi mengenai jadwal dan panduan lapor diri untuk pendaftaran ulang PPDB 2023 Jakarta.

Baca Juga: Berikut 6 Rekomendasi Drama Korea Terbaik Netflix 2023 yang Raih Rating Tinggi, Nomor 4 Wajib Ditonton!

Bagi peserta didik yang dinyatakan lulus seleksi tahap 1, segera kunjungi situs web https://ppdb.jakarta.go.id/ dan lakukan lapor diri sekarang juga!***

 

 

Ikuti terus dan share informasi Anda di media sosial Google News Jurnal SoreangFB Page Jurnal SoreangYouTube Jurnal SoreangInstagram @jurnal.soreang, dan TikTok @jurnalsoreang

 

Editor: Josa Tambunan

Sumber: PPDB Jakarta


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah