Kemendikbudristek Dorong Peran Pimpinan Tinggi Tingkatkan Inovasi dan Transformasi, Ini Kata Nadiem Makarim

- 10 Oktober 2022, 05:47 WIB
Mendikbudristek Nadiem Anwar Makarim baru-baru ini melantik pejabat pimpinan tinggi madya, pemimpin Perguruan Tinggi Negeri, dan pejabat Fungsional Ahli Utama di lingkungan Kemendikbudristek.
Mendikbudristek Nadiem Anwar Makarim baru-baru ini melantik pejabat pimpinan tinggi madya, pemimpin Perguruan Tinggi Negeri, dan pejabat Fungsional Ahli Utama di lingkungan Kemendikbudristek. /Kemendikbud ristek

JURNAL SOREANG- Mendikbudristek Nadiem Anwar Makarim baru-baru ini melantik pejabat pimpinan tinggi madya, pemimpin Perguruan Tinggi Negeri, dan pejabat Fungsional Ahli Utama di lingkungan Kemendikbudristek.

Pelantikan ini kata Mendikbudristek menjadi langkah konkret bagi kementerian dalam memaksimalkan peran pemerintah melahirkan inovasi, transformasi dan menguatkan gotong royong.

“Keberhasilan kita dalam mengimplementasikan Merdeka Belajar selama tiga tahun ini merupakan hasil kerja sama, kolaborasi dan gotong royong. Kebijakan ini kian menguat menjadi sebuah gerakan hasil dari tekad seluruh warga pendidikan dan kebudayaan untuk bertransformasi menjadi lebih baik,” ucapnya.

Baca Juga: Tentang PPPK Banyak Guru Belum Terima Gaji Menteri Nadiem Makarim Dikritik Pedas Diminta Berpikir

Menurut Mendikbudristek, komitmen dan kinerja pimpinan di seluruh satuan kerja merupakan kunci untuk semakin memperluas dampak gerakan Merdeka Belajar.

Melalui peran dan tugas masing-masing, akan tercipta ruang konsolidasi, koordinasi, dan kolaborasi yang solid antarpemangku kepentingan di dunia pendidikan, kebudayaan, riset, dan teknologi di seluruh Indonesia.

Namun demikian, Menteri Nadiem menyadari masih banyak hal yang perlu dibenahi dalam sistem pendidikan di Indonesia. Termasuk berbagai tantangan yang harus dihadapi dalam mewujudkan generasi Pelajar Pancasila sebagai bekal bagi Indonesia untuk maju dan melompat ke masa depan.

Baca Juga: Nadiem Makarim Sampaikan Capaian Presidensi G20 Bidang Kebudayaan, Apa Saja?

Oleh karena itu, kepada Jony Oktavian Haryanto yang dilantik sebagai Staf Ahli Bidang Inovasi Kemendikbudristek, Menteri Nadiem berpesan untuk mengawal gerakan transformatif dengan mengedepankan inovasi yang sesuai dengan kebutuhan zaman.

Halaman:

Editor: Sarnapi

Sumber: Kemendikbudristek


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah