Guru Jadi Garda Depan Dunia Pendidikan, Ini yang Harus Dilakukan kepada Para Guru

- 29 Juni 2022, 09:20 WIB
Ilustrasi guru yang membimbing para siswa saat kegiatan luar kelas saat di bumi perkemahan milik SMP PCI Baleendah
Ilustrasi guru yang membimbing para siswa saat kegiatan luar kelas saat di bumi perkemahan milik SMP PCI Baleendah /Istimewa /

JURNAL SOREANG- Dalam dunia pendidikan, peran guru sangatlah penting. Melalui guru, performa, kompetensi dalam proses belajar mengajar, pembimbingan, dan fasilitasi siswa akan lebih efektif.

Kinerja guru yang baik, akan menentukan sekali dalam mencapai target dan tujuan pendidikan.

Hal itu Ketua Yayasan Pendidikan Prima Cendekia Islami, Prof. Dr. H. Dadan Wildan, M.Hum, Selasa 28 Juni 2022.

"Mutu pendidikan diawali dengan  cara memilih pendidik dan tenaga kependidikan yang terbaik. Kalau sekolah ingin meraih mutu dalam bidang digital dan Qur'ani, maka  tentu saja guru-guru harus memiliki kompetensi digital dan memahami Al-Qur'an dan Sunnah sebagai pedoman dalam pembelajaran," ungkap Prof. Dadan Wildan.

Baca Juga: Ketua PGRI Jabar: Indonesia Darurat Guru, Kepala Sekolah dan Pengawas, Larangan Angkat Honorer Bikin Runyam

Lebih lanjut Staf Ahli Menteri Sekretaris Negara ini menjelaskan bahwa dalam rekrutmen tenaga pendidik dan kependidikan tentunya ada syarat-syarat dan indikator-indikator yang kami tentukan untuk dipenuhi para calon tenaga pendidik dan kependidikan.

Hal ini bertujuan agar nantinya para tenaga pendidik dan kependidikan yang kami miliki, memahami dan mampu menjalankan visi, misi, dan tujuan sekolah.

“Guru terbaik akan menghasilkan kualitas pembelajaran yang baik pula.Oleh karena itu, kami tidak main-main dalam perekrutan tenaga pendidik harus  memperhitungkan berbagai aspek, mulai dari darimana lulusan perguruan tingginya, Indeks Prestasi yang baik, linearitas bidang ilmu dengan mata pelajaran yang diampu, kecakapan digital, dan sikap religiusitas," ujarnya.

Baca Juga: Ada Ratusan Guru PAI Belum Dapat Tunjangan Sertifikasi, Pemkab Bandung Didesak Ikut Bantu Kesejahteraannya

Halaman:

Editor: Sarnapi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah