UIN Sunan Gunung Djati Bandung Siap Gelar PESONA I PTKN Tahun 2022, Ini Bukti Keseriusannya

- 27 Juni 2022, 20:16 WIB
Kesiapan UIN Sunan Gunung Djati Bandung dalam menyelenggarakan Pekan Seni dan Olahraga Nasional (PESONA) I Perguruan Tinggi Keagamaan Negeri (PTKN) Tahun 2022 sudah mencapai 70 persen.
Kesiapan UIN Sunan Gunung Djati Bandung dalam menyelenggarakan Pekan Seni dan Olahraga Nasional (PESONA) I Perguruan Tinggi Keagamaan Negeri (PTKN) Tahun 2022 sudah mencapai 70 persen. /UIN SGD/

JURNAL SOREANG- Kesiapan UIN Sunan Gunung Djati Bandung dalam menyelenggarakan Pekan Seni dan Olahraga Nasional (PESONA) I Perguruan Tinggi Keagamaan Negeri (PTKN) Tahun 2022 sudah mencapai 70 persen.

Hal tersebut disampaikan langsung oleh Wakil Rektor III Bidang Kemahasiswaan dan Alumni, Prof. Dr. H. Ah. Fathonih, M. Ag, baru-baru ini.

Sebagaimana diketahui UIN Sunan Gunung Djati Bandung melalui Surat Keputusan Dirjen Pendidikan Islam Nomor 4857 Tahun 2021 ditetapkan sebagai tuan rumah PESONA I PTKN 2022 per tanggal 1 September 2021.

Baca Juga: Anak Petani yang Jadi Penilai Buku Agama Ini Jadi Doktor di UIN Sunan Gunung Djati, Ini Prestasi Lainnya

Rencananya pelaksanaan PESONA tahun ini digelar secara online pada 13-14 Juni 2022 dan offline pada tanggal 08-13 Agustus 2022.

“Pertama kita sudah menuntaskan Juklak (Petunjuk pelaksanaan). Kedua kita sudah menuntaskan SK (Surat Keputusan) kepanitiaan. Ketiga sedang menuntaskan SK juri dan wasit, tinggal menunggu keputusan dari Dirjen (Direktur Jenderal). Berikutnya, kita sudah menempatkan venue-venue untuk arena lomba dan pertandingan,” ungkap Prof Fathonih.

Proses persiapan UIN Sunan Gunung Djati Bandung sebagai tuan rumah PESONA I Tahun 2022 tidak hanya melibatkan pihak internal seperti Rektor, Wakil Rektor, para Dekan, unsur Panitia.

Baca Juga: Fakultas Sains dan Teknologi UIN SGD dan Fakutas Teknik Untirta Banten Jalin Kerja Sama, Ini Bentuknya

Namun juga turut menggandeng pihak eksternal seperti tenaga profesional, utusan PTKN peserta yang tersertifikat, hingga organisasi-organisasi yang menaungi cabang olahraga untuk event PESONA I bidang olahraga. Adapun panitia terdiri dari unsur dosen, tenaga kependidikan (Tendik) dan mahasiswa.

Halaman:

Editor: Sarnapi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah