Permalukan Celta Vigo 1-4, Real Sociedad Geser Real Madrid di Puncak Klasemen La Liga

- 2 November 2020, 00:22 WIB
Mikel Oyarzabal (Real Sociedad) merayakan golnnya ke gawang Celta Vigo, Minggu 1 November 2020. Sociedad menang, Ayarzabal Top Skorer
Mikel Oyarzabal (Real Sociedad) merayakan golnnya ke gawang Celta Vigo, Minggu 1 November 2020. Sociedad menang, Ayarzabal Top Skorer /

JURNAL SOREANG - Real Sociedad sukses menggulingkan Real Madrid dari puncak klasemen sementara La Liga Spanyol setelah mempermalukan tuan rumah Celta Vido 1-4, MInggu 1 November 2020.

Mendapat perlawanan cukup ketat dari tuan rumah, Sociedad tetap mampu mendominasi laga dengan 55 persen penguasaan bola.

Dominasi mereka berbuah hasil ketika David Silva mencetak gol pembuka pada menit ke-24.

Baca Juga: Ibra Tentukan Kemenangan Milan, Puncaki Klasemen Serie A

Berselang 10 menit, giliran Mikel Oyarzabal yang membuat gol untuk menggandakan keunggulan Sociedad menjadi 0-2 hingga akhir babak pertama.

Babak kedua baru berjalan 9 menit, Willian Jose memperlebar keunggulan Sociedad menjadi 0-3.

Celta Vigo sempat memperkecil kedudukan menjadi 1-3 lewat eksekusi penalti Iago Aspas menit 77.

Baca Juga: Terjadi Juga Tahun lalu, Gempa Banjaran-Pangalengan Kabupaten Bandung Dipicu Aktivitas Sesar Garsela

Namun hanya berselang empat menit, Willian melengkapi kemenangan Sociedad dengan mencetak Brace, skor akhir 1-4 untuk Sociedad.

Halaman:

Editor: Handri


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x