5 Fakta Eden Hazard dan Kemenangan Real Madrid vs Huesca 4-1 La Liga Spanyol

- 31 Oktober 2020, 21:58 WIB
Eden Hazard, Real Madrid vs Huesca, La Liga Spanyol, 31 Oktober 2020
Eden Hazard, Real Madrid vs Huesca, La Liga Spanyol, 31 Oktober 2020 /

JURNAL SOREANG - Real Madrid sukses menundukan tamunya Huesca 4-1 pada pekan ke-7 La Liga Spanyol 2020-2021, Sabtu 31 Oktober 2020.

Kemenangan itu membuat Los Blancos kembali merebut tahta klasemen sementara dari Real Sociedad.

Namun tak hanya itu, kemenangan itu juga menjadi spesial karena terjadi saat Eden Hazard kembali bermain.

Baca Juga: Debat Publik Pilkada Kabupaten Bandung: Kang DS-Sahrul Gunawan Tak Akan Beli Mobil Dinas Baru

Bahkan, Hazard menyumbang satu gol yang membuka kemenangan El Real di laga tersebut.

Seperti diketahui, Hazard memang lebih tak bisa bermain untuk Madrid akibat cedera berkepanjangan musim lalu.

Hazard sebenarnya sudah memulai comebacknya, ketika Madrid bertandang ke markas Borussia Monchengladbach di ajang Liga Champions UEFA tiga hari lalu.

Baca Juga: Debat Publik Pilkada Kabupaten Bandung: Wujudkan Transparansi, Teh Yena Tawarkan Festival APBD

Namun ketika itu, Hazard hanya bermain sebentar dan belum mencetak gol.

Kini Eden Hazard kembali menunjukan ketajamannya setelah lebih dari setahun dibekap cedera.

Berikut adalah fakta menarik kembalinya Hazard untuk Real Madrid:

Baca Juga: Debat Publik Pilkada Kabupaten Bandung. Teh Nia: Ternyata luas juga hal-hal yang belum diselesaikan

1. Transfer Mahal
Real Madrid harus mengeluarkan dana 150 juta Euro atau sekitar Rp2,6 triliun untuk mendatangkan Hazard dari Chelseai pada Juni 2019 lalu.

2. Dihantui Cedera
Jumlah uang itu ternyata tak sebanding dengan performa Hazard yang minim pada La Liga musim 2019-2020, karena ia kerap mengalami Cedera.

3. Absen 27 kali
Pada musim 2019-2020, Hazar tercatat hanya bermain 22 kali dari total 51 laga Madrid di semua kompetisi. Artinya ia absen dalam 27 laga Madrid dalam satu musim. Jumlah itu sama dengan total 27 absen Hazard dalam 7 musim ia bersama Chelsea.

Baca Juga: Sedan Tabrak Pintu 89 Masjidilharam, Pengemudi Diamankan Asykar

4. Minim Gol
Selain sering absen, Hazard juga tercatat hanya mencetak 1 gol untuk Madrid. Capaian itu jauh dibandingkan dengan 110 gol yang ia ciptakan untuk Chelsea selama 352 laga dalam 7 musim atau rata-rata hampir 16 gol per musim atau 7 gol per 22 laga.

5. Jarak 391 hari
Hazard terakhir kali mencetak gol saat Madrid mengalahkan Granada pada 5 Oktober 2019. Artinya gol ke gawang Huesca, 31 Oktober 2020 terjadi 391 hari dari gol terakhirnya.***

Editor: Handri


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x