Barcelona dan Juventus Bersaing di Klasemen Grup G Liga Champions UEFA 2020-2021

- 21 Oktober 2020, 04:45 WIB
Ansu Fati mencetak gol untuk Barcelona ke gawang Ferencvaros dalam Liga Champions UEFA, Rabu 21 Oktober 2020
Ansu Fati mencetak gol untuk Barcelona ke gawang Ferencvaros dalam Liga Champions UEFA, Rabu 21 Oktober 2020 /

JURNAL SOREANG - Meski harus dibayar mahal dengan kartu Merah untuk Gerard Pique, Barcelona sukses memenangi laga perdananya di Liga Champions UEFA 2020-2021, saat menjamu Ferencvaros, Rabu 21 Oktober 2020. Hasil itu membuat Barca memuncaki klasemen sementara Grup G.

Blaugrana membuka kemenangan lewat gol penalti Lionel Messi pada menit ke-27. Striker muda yang paceklik gol dalam beberapa laga terakhir La Liga, Ansu Fati pun menggandakan keunggulan Barca tiga menit jelang turun minum.

Memasuki tujuh menit babak kedua, giliran Philippe Coutinho yang memperlebar jarak Barca dari Ferencvaros menjadi 3-0. Namun sayang, Pique melakukan pelanggaran yang tidak perlu di area terlarang, sehingga Ferencvaros mendapat hadiah penalti dari wasit menit ke-68.

Baca Juga: Ada Nama Jalan Presiden Joko Widodo di Abu Dhabi

Ihor Kharatin yang menjadi algojo, mamu mengonversi tendangan dari titik putih dengan baik menit ke-70. Tim debutan Liga Champions itu sempat memperkecil ketertinggalan menjadi 3-1

Meskipun demikian jelang akhir laga, Barca tak sedikitpun mengendurkan serangan. Alhasil, dua gol tambahan diciptakan oleh Pedri menit ke-80 dan Ousmane Dembele menit ke-89.

Alvaro Morata Juventus
Alvaro Morata Juventus

Masih di grup yang sama, Juventus yang harus bertandang ke markas Dynamp Kyiv pun sukses meraih poin penuh. Si Nyonya Tua membungkam Kyiv 0-2.

Baca Juga: Link Nonton Live Streaming Lazio vs Dortmund: Penantian 12 Tahun Elang Muda

Dua gol Juve diborong oleh Alvaro Morata yang tampil cukup impresif sejak awal babak kedua. Ia pun sepertinya mulai menemukan kepercayaan diri dan lepas dari bayang-bayang Christiano Ronaldo yang masih menjalani isolasi pacavonis positif Covid-19.

Halaman:

Editor: Handri


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x