Pelatih Tottenham Hotspurs asal Australia ini Dipuji Pep Guardiola Meski Tidak Ada Harry Kane

- 29 Agustus 2023, 17:17 WIB
Manajer Tottenham Hotspur Ange Postecoglou.
Manajer Tottenham Hotspur Ange Postecoglou. /Reuters/

 

JURNAL SOREANG - Banyak yang mengira Tottenham Hotspurs tidak akan tajam semenjak Harry Kane pindah ke Bayern Munich pada transfer musim panas ini. Tak hanya itu, pengalaman kepelatihan Ange Postecoglou, pelatih asal Australia yabg tidak pernah melatih tim besar juga diragukan. Namun semua itu dipatahkan berkat performa The Lilywhites, julukan Tottenham Hotspurs yang positif. Bagaimana Ange Postecoglou bisa membawa Tottenham Hotspurs bersaing di papan atas?

Dikutip Jurnal Soreang dari channel YouTube Cetakgol IDN yang diupload pada 39 Agustus 2023, Ange Postecoglou sukses melatih tim besar asal Skotlandia, Glasgow Celtic dengan membawa dua gelar Liga Skotlandia, dua Piala Liga Skotlandia, dan satu Piala Skotlandia. Karena itulah, ia direncanakan akan direkrut Manchester City untuk menggantikan Pep Guardiola. Namun rencana itu kandas karena Pep Guardiola bertahan di The Citizen.

Setelah bergabung dengan Tottenham Hotspurs, Daniel Levy memujinya dengan menyebut Postecoglou adalah pelatih ynag kompeten. Daniel Levy yang merupakan CEO The Lilywhites menyebut gaya permainannya merupakan tipikal cepat dan menyerang. Serta Postecoglou juga bisa mengembangkan pemain akademi Tottenham Hotspurs.

Baca Juga: Dimulai akhir Agustus 2023, Inilah Waktu Puasa Ayyamul Bidh Bulan Shafar, Sampai Tanggal berapa?

Di sisi lain, Postecoglou memasang target yang besar untuk The Lilywhites. Hanya selang sebulan ia melatih, Postecoglou ditinggal Harry Kane pindah ke Bayern Munich. Fans makin meragukan kualitas dari Postecoglou. Ia tidak ambil pusing dengan kepindahan penyerang andalah Tottenham Hotspurs itu. Mantan pelatih timnas Australia itu menyebut Tottenham Hotspurs punya asa besar untuk menjadi tim besar di Inggris. Postecoglou akan mengembangkan pemain yang punya potensi untuk dikembangkan.

Sekadar informasi, Postecoglou punya pengalaman dalam mengembangkan pemain akademi. Pelatih berusia 58 tahun itu pernah mengembangkan mantan pemain Persib Bandung, Sergio van Dijk. Saat melatih Brisbane Roar, ia mengembangkan bakat van Dijk menjadi penyerang yang tajam. Ketajamannya membuat van Dijk dinaturalisasi Indonesia dan berseragam timnas Indonesia.

Selain cerdik memoles bintang baru, ia juga bisa memoles pemain yang kurang kita kenal menjadi pemain bintang. Slaah satunya adalah gelandang bertahan asal Inggris, Oliver Skipp. Pemain yang pernah menjadi incaran Manchester United ini sudah bermain di dua pertandingan. Selanjutnya ada bek kiri asal Italia, Destiny Udogie. Pemain Italia keturunan Nigeria ini sudah bermain sebanyak tiga pertandingan untuk The Lilywhites. Sejauh ini, Udogie mencetak satu assist.

Baca Juga: Riset : Jalan Mundur Bisa Tingkatkan Kesehatan Fisik dan Otak

Selama di Udinese di musim lalu, ia menjadi andalan dengan bermain sebanyak 34 pertandingan dengan mencetak tiga gol dan empat assist. Saat melawan Manchester United pada pekan kedua Premier League musim ini, Postecoglou menempatkan Udogie sebagai gelandang. Ia terinspirasi dari gaya bermain Pep Guardiola. Sellian keduanya, Tottenham Hotspurs juga banyak pemain muda lainnya yang akan dipoles Postecoglou.

Dengan pemain muda, Postecoglou menampilkan permainan yang enak ditonton. Dibawah kepelatihannya, The Lilywhites bermain secara kolektif. Artinya, ia tidak mengandalkan satu hingga dua pemain saja. Tak hanya itu, ia juga memainkan strategi possession ball. Cara bermainnya bisa anda lihat ketika anda menonton pertandingan Tottenham Hotspurs. Postecoglou juga bermain menyerang dengan intensitas tinggi. Ia memanfaatkan striker yang ada untuk menyerang.

Postecoglou juga tidak terlalu mengandalkan Richarlison. Malah, ia meminta mantan pemain Everton itu untuk memantulkan bola. Ini memungkinkan agar Son Heung-min dan Dejan Kulusevski untuk melakukan penyelesaian akhir. Taktik bermain Postecoglou peenah dipuji oleh pelatih Manchester City, Pep Guardiola. Guardiola menyebut Postecoglou akan menjadi pelatih hebat di Premier League.

Baca Juga: Link Streaming My Lovely Liar Episode 10 Lengkap dengan Sub Indo, Klik untuk Nonton Drakor di Sini!

Permainan kolektif The Lilywhites langsung berdampak pada performa tim dan klasmen sementara Premier League musim ini. Sejak pekan pertama, The Lilywhites tampil impresif. Hingga pekan ketiga Premier League, The Lilywhites berada di posisi ketiga Premier League dengan mengoleksi tujuh poin. Gary Neville memuji performa Tottenham Hotspurs. Melalui Sky Sports, ia menyebut The Lilywhites unggul dalam permainan, terutama di lini tengah. Di sisi lain, Postecoglou memuji James Madison dan Dejan Kulusevski karena berpengaruh pada tim yang menembus papan atas.***

 

 

Ikuti terus dan share informasi Anda di media sosial Google News Jurnal SoreangFB Page Jurnal SoreangYouTube Jurnal SoreangInstagram @jurnal.soreang, dan TikTok @jurnalsoreang

Editor: Josa Tambunan

Sumber: YouTube Cetakgol IDN


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah