Shayne Pattynama Terima Pelajaran Berharga Usai Berduel dengan Bek Atletico Madrid, Nahuel Molina

- 3 Juli 2023, 13:56 WIB
Shayne Pattynama
Shayne Pattynama /Instagram @s.pattynama

 

JURNAL SOREANG - Shayne Pattynama, seorang pemain naturalisasi, mengakui bahwa dia memperoleh banyak pelajaran usai bertarung melawan bek Atletico Madrid, Nahuel Molina.

Shayne mendapatkan pelajaran tersebut saat berhadapan dengan Molina dalam pertandingan antara Timnas Indonesia vs Argentina pada periode FIFA Matchday bulan Juni.

Timnas Indonesia menelan kekalahan 0-2 dari Argentina dalam laga FIFA Matchday periode Juni 2023.

Baca Juga: Jangan Nunda nunda Daftar Ulang PPDB Jateng, Ketahui Konsekuensi dan Jadwal Lengkapnya di sini!

Timnas Indonesia mengalami kekalahan dengan skor 0-2 dari Argentina dalam pertandingan FIFA Matchday pada tanggal 19 Juni 2023 lalu.

Dari laga tersebut, Shayne Pattynama mengakui bahwa dia memperoleh banyak pelajaran berharga dari duelnya melawan Nahuel Molina, bek Atletico Madrid.

Pertandingan tersebut sebenarnya bertujuan untuk menguji mental dan meningkatkan kualitas pemain.

Tak terkecuali bagi Shayne Pattynama yang akhirnya dapat membuat debutnya bersama skuad Garuda atau Timnas Indonesia.

Baca Juga: Kesadaran Rendah dan Tiada Petugas, Sampah Berserakan di Lokasi Fornas Komplek Pemkab Bandung

Tanpa ragu-ragu, pemain yang berperan sebagai bek sayap kiri tersebut langsung melakoni debutnya menghadapi tim juara dunia, Argentina.

Berkat posisinya itu, Shayne secara praktis sering kali berhadapan langsung dengan Molina, bek sayap kanan dari Timnas Argentina yang dikenal dengan sebutan La Albiceleste.

Shayne merasa sangat gembira dan bersyukur atas kesempatan untuk bertarung dengan bek Atletico Madrid tersebut.

Hasil duel melawan Molina, Shayne mengaku dapat banyak pengalaman berharga dan pelajaran yang bermanfaat.

Baca Juga: Mengapa Lionel Messi Memilih Gaji Kecil di Inter Miami dan Menolak Tawaran Al Hilal ?

“Saya pikir dia (Molina) terikat kontrak dengan Atlético Madrid. Itu adalah duel yang sangat bagus. Saya belajar banyak darinya,” kata Shayne, dikutip dari VoetbalZone, Senin, 3 Juli 2023.***

 

 

Ikuti terus dan share informasi Anda di media sosial Google News Jurnal SoreangFB Page Jurnal SoreangYouTube Jurnal SoreangInstagram @jurnal.soreang, dan TikTok @jurnalsoreang

Editor: Josa Tambunan

Sumber: Voetbalzone


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah