Kesadaran Rendah dan Tiada Petugas, Sampah Berserakan di Lokasi Fornas Komplek Pemkab Bandung

- 3 Juli 2023, 11:32 WIB
Sampah terlihat di jalan aspal komplek Pemkab Bandung yang menjadi lokasi perlombaan FORNAS 2023
Sampah terlihat di jalan aspal komplek Pemkab Bandung yang menjadi lokasi perlombaan FORNAS 2023 /Sarnapi/JURNAL SOREANG


JURNAL SOREANG- Kabupaten Bandung menjadi lokasi Festival Olahraga Masyarakat Nasional (Fornas) yang dibuka 2 Juli sampai 9 Juli mendatang.

Disayangkan sampah terlihat di banyak sudut lokasi pertandingan Fornas akibat kesadaran warga maupun peserta yang rendah.

Selain itu, tak nampak adanya petugas kebersihan seperti tukang sapu bersih sampah.

 

Dari pengamatan Jurnal Soreang, warga masyarakat membuang begitu saja sampah setelah habis menyantap makanan maupun jajanan yang disediakan banyak stand di lokasi.

Sampah nampak terlihat di samping tangga naik dan turun Lapangan Upakarti maupun di belakang panggung.

Selain itu, di Jalanan Lapangan Upakarti juga nampak sampah dibuang begitu saja.

Baca Juga: Tekan Angka Pengangguran, Disnaker Kabupaten Bandung Gelar Job Fair Saat Fornas VII, Ini Harapan Kang DS

Halaman:

Editor: Sarnapi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah