Bupati Bandung Dadang Supriatna: Stadion Si Jalak Harupat Siap Jadi Venue Piala Dunia FIFA U17 2023

- 27 Juni 2023, 11:38 WIB
Erick Thohir ketua umum PSSI Erick Thohir saat meninjau Kesiapan Stadion Si Jalak Harupat untuk Piala dunia U20. Bupati Bandung Dadang Supriatna: Stadion Si Jalak Harupat Siap Jadi Venue Piala Dunia FIFA U17 2023
Erick Thohir ketua umum PSSI Erick Thohir saat meninjau Kesiapan Stadion Si Jalak Harupat untuk Piala dunia U20. Bupati Bandung Dadang Supriatna: Stadion Si Jalak Harupat Siap Jadi Venue Piala Dunia FIFA U17 2023 /Rustandi/Jurnal Soreang

JURNAL SOREANG - Bupati Bandung Dadang Supriatna menegaskan kesiapan Stadion Si Jalak Harupat, jika diperlukan untuk gelaran Piala Dunia U17 2023. Hal itu tak lepas dari penataan yang sudah dilakukan sebelumnya, ketika stadion tersebut dipersiapkan untuk Piala Dunia U20, yang akhirnya batal digelar di Indonesia.

Seperti diketaui, Ketua Umum PSSI Erick Thohir membawa kabar gembira untuk insan sepakbola tanah air. Kabar itu terkait kepastian FIFA yang menunjuk Indonesia sebagai tuan rumah Piala Dunia U17 2023.

Dengan total 24 tim negara yang akan berlaga, setidaknya memang akan ada 6 grup di babak penyisihan. Itu artinya, akan ada minimal 6 stadion yang digunakan di babak tersebut.

Baca Juga: Jangan Salah! Ini 9 Jenis Penginapan yang Wajib Dipahami Beserta Perbedaannya, Apa Saja? Berikut Lengkapnya

Meskipun hingga saat ini venue yang akan digunakan untuk gelaran tersebut belum resmi ditentukan, namun Stadion Si Jalak Harupat memang boleh disebut sebagai salah satu kandidat yang mumpuni.

Soalnya stadion tersebut sebelumnya memang menjadi salah satu venue yang sempat akan menggelar Piala Dunia U20, sebelum akhirnya dipindahkan ke Argentina.

Dadang Supriatna mengaku sangat menyambut baik keputusan FIFA tersebut. Ia pun berharap Stadion Si Jalak Harupat bisa menjadi salah satu venue yang akan digunakan di Piala Dunia U17 yang rencananya berlangsung pada 10 November - 2 Desember 2023 itu.

"Kami gembira mendengar kabar itu dan menyambut baik gelaran Piala Dunia U17 di Indonesia. Saya berharap, stadion Si Jalak Harupat bisa menjadi salah satu venue tuan rumah," tutur Dadang.

Menurut Dadang, Stadion Si Jalak Harupat jelas sudah sangat siap jika ditunjuk menjadi tuan rumah. Pasalnya kualitas stadion kebanggaan warga Kabupaten Bandung itu memang sudah bertaraf internasional.

Halaman:

Editor: Handri


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x