Hasil Final Taipei Open 2023, Chico Keluar sebagai Juara, Febriana/Amalia menjadi Runner Up

- 25 Juni 2023, 23:21 WIB
Chico Saat Menjadi Juara di Turnamen Malaysia Open/ Dok. PBSI/
Chico Saat Menjadi Juara di Turnamen Malaysia Open/ Dok. PBSI/ /

JURNAL SOREANG - Dua wakil Indonesia yang berlaga di babak final turnamen Taipei Open 2023 yang berlangsung di Arena Tianmu, Taipei, Taiwan membawa kabar gembira, setelah membawa satu gelar juara dan satu runner up.

Dari sektor tunggal putra, Chico Aura Dwi Wardoyo berhasil mengalahkan wakil tuan rumah, Yang Su Li dua set langsung 23-21 dan 21-15

Ini menjadi gelar pertama di tahun 2023 bagi Chico, setelah sebelumnya Chico terakhir menjadi juara di Malaysia Open 2022.

Baca Juga: Beragam Kaya Akan Alamnya Hingga Berprestasi, 3 Desa Wisata Maluku Tenggara Ini Patut Dikunjungi

Sementara dari sektor ganda putri, Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi harus puas menjadi runner up setelah ditundukkan wakil korea, Shin Seung Chan/Lee Yu Lim.

Kesempatan Febriana/Amalia untuk mendapatkan gelar super 300 pertama mereka pupus, setelah bertarung sengit dalam tiga gim 21-18, 17-21, 17-21.

Berikut Hasil Lengkap Final Taipei Open 2023:

Baca Juga: 68 Hari Proses, PN Jakpus Kabulkan Permohonan Nikah Beda Agama

[XD] CHEN Tang Jie/TOH Ee Wei vs CHIU Hsiang Chieh/LIN Xiao Min (21-12, 21-8)
[WS] TAI Tzu Ying vs Beiwen ZHANG (21-14, 21-17)
[MS] Chico Aura Dwi WARDOYO vs SU Li Yang (23-21, 21-15)
[WD] Febriana Dwipuji KUSUMA/Amalia Cahaya PRATIWI vs LEE Yu Lim/SHIN Seung Chan (21-18, 17-21, 17-21)
[MD] MAN Wei Chong/Kai Wun TEE vs LU Ching Yao/YANG Po Han (20-22, 21-17, 21-14)***

Editor: Handri

Sumber: BWF


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x