Belum Jera! Bintang NBA, Ja Morant Dihukum Larangan Bertanding Selama 25 Pertandingan Karena Senpi

- 20 Juni 2023, 12:02 WIB
 Ja Morant Dihukum Larangan Bertanding Selama 25 Pertandingan Karena Senpi.
Ja Morant Dihukum Larangan Bertanding Selama 25 Pertandingan Karena Senpi. /Instagram @jamorant

 

JURNAL SOREANG - Seorang olahragawan yang hebat akan menjadi bintang karena kehebatannya dalam olahraga yang digeluti. Oleh karena itu, banyak penggemar yang mengidolakannya dan membuatnya dikenal banyak orang. Tapi, olahragawan harus berhati-hati dalam bertindak. Bisa jadi, tindakan yang tidak sepatutnya untuk ditiru akan menjadi motivasi bagi fans dan penggemar untuk melakukan hal yang negatif.

Dilansir Jurnal Soreang dari channel YouTube Rocky Padila, point guard Memphis Grizzlies, Ja Morant dihukum skors atau tidak boleh bertanding di NBA selama 25 pertandingan karena melanggar larangan membawa senjata api (senpi) untuk kedua kalinya. Pengumuman ini disampaikan oleh komisioner NBA, Adam Silver setelah pertandingan series NBA Finals 2023 yang dimenangkan oleh Denver Nuggets.

Sebelumnya, pemain yang ikut NBA Draft 2019 ini juga pernah mendapatkan hukuman akibat membawa senajata api. Saat itu, Ja mendapatkan hukuman larangan bermain sebanyak 8 pertandingan oleh NBA.

Baca Juga: Tips Parenting : Cek Perkembangan Kognitif Anak Usia 2 Tahun, Apakah Sudah Sesuai?

Menurut Rocky Padila, hukuman untuk pemain yang sudah dua kali NBA All Star ini masih kurang cukup untuk membuatnya jera.

"Bukan untuk menghukum Ja Morant, tapi membawa Ja untuk kemabli ke jalur yang benar," katanya. "Agar ada efek jera dan kapok untuk mengulanginya lagi," jelasnya.

"Menurut saya, hukuman larangan bermain 8 pertandingan masih ringan bagi Ja," tambah content creator tersebut. "Oleh karenanya Ja berani melanggar untuk kedua kalinya, walau pembelaannya senapan tersebut hanya pistol mainan," tutup content creator yang sering meliput beberapa pertandingan NBA secara langsung.

Halaman:

Editor: Josa Tambunan

Sumber: YouTube Rocky Padila


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x