Hanya Satu Ganda Putri Indonesia Maju ke Perempat Final Swiss Open 2023, Ini Sosoknya

- 24 Maret 2023, 10:10 WIB
Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramashanti maju ke perempat final Swiss Open 2023 setelah mengalahkan Supissara Paewsampran/Puttita Supajirakul (Thailand), 21-17, 21-13.*
Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramashanti maju ke perempat final Swiss Open 2023 setelah mengalahkan Supissara Paewsampran/Puttita Supajirakul (Thailand), 21-17, 21-13.* /Instagram/@badminton.ina

JURNAL SOREANG - Dari dua ganda putri Indonesia yang tampil pada babak 16 besar Swiss Open 2023, hanya satu yang berhasil maju ke perempat final.

Sementara, satu pasangan Merah Putih lainnya tersingkir pada babak 16 besar Swiss Open 2023.

Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramashanti maju ke perempat final Swiss Open 2023 setelah mengalahkan Supissara Paewsampran/Puttita Supajirakul (Thailand), 21-17, 21-13.

 

Baca Juga: Dua Tunggal Putri Indonesia Maju ke Perempat Final Swiss Open 2023, Berikut Perinciannya

Sementara, Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi tersingkir pada babak 16 besar Swiss Open 2023 setelah ditaklukkan Rena Miyaura/Ayako Sakuramoto (Jepang), 22-20, 20-22, 17-21.

Selanjutnya, pada perempat final Swiss Open 2023, Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramashanti yang menempati unggulan kedua bertemu Li Yi Jing/Luo Xu Min (China) yang menang atas rekan senegaranya, Li Men Mei/Liu Xuan Xuan, 18-21, 21-16, 22-20.

Berikut Hasil Pertandingan Wakil Indonesia di Babak 16 Besar Swiss Open 2023:

 

Halaman:

Editor: Edi Purwanto

Sumber: BWF Badminton


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x