Enam Tim Favorit Juara Piala Dunia 2022 Qatar Lolos ke Babak 16 Besar, Berikut Perinciannya

- 1 Desember 2022, 08:30 WIB
Argentina, satu dari enam favorit juara Piala Dunia 2022 Qatar yang berhasil lolos ke babak 16 besar.*
Argentina, satu dari enam favorit juara Piala Dunia 2022 Qatar yang berhasil lolos ke babak 16 besar.* /Reuters/Pedro Nunes/REUTERS

4. Prancis vs Polandia

Juara bertahan Prancis menjadi tim pertama yang lolos ke babak 16 besar Piala Dunia 2022 Qatar. Hal itu setelah Les Bleus meraih dua kemenangan beruntun, yakni mengalahkan Australia 4-1 dan Denmark 2-1.

Karena sudah memastikan lolos, Prancis menurunkan para pemain cadangan saat melawan Tunisia, Rabu, 30 November 2022 malam WIB.

Imbasnya, Les Bleus pun kala 0-1. Namun, Prancis tetap tampil sebagai juara Grup D. Prancis dan Australia mengumpulkan poin yang sama, yakni enam poin. Tapi, Les Blues unggul dalam selisih gol sehingga berhak sebagai juara Grup D.

Pada babak 16 besar, Prancis menghadapi Polandia (runner-up Grup D), sementara Australia melawan Argentina (juara Grup D).

 

Baca Juga: Simak! Ramalan Shio Tikus, Kerbau, Harimau Hari ini, Keuangan Berada pada Pijakan yang Sangat Aman

5. Brasil (Grup G)

Timnas Brasil memastikan lolos ke babak 16 besar Piala Dunia 2022 Qatar setelah mengalahkan Swiss 1-0, Selasa, 29 November 2022 dini hari WIB,

Gol kemenangan tim berjuluk a Selecao tersebut dicetak gelandang Manchester United, Casemiro pada menit ke-83.

Halaman:

Editor: Edi Purwanto

Sumber: FIFA.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x