Manchester United Dekati Empat Besar Liga Inggris Tapi Produktivitas Gol Seret, Marcus Rashford Jadi Top Skor

- 31 Oktober 2022, 16:53 WIB
Marcus Rashford jadi top skor (pencetak gol terbanyak) Manchester United pada musim ini. Namun, The Red Devils masih kesulitan dalam produktivitas gol.*
Marcus Rashford jadi top skor (pencetak gol terbanyak) Manchester United pada musim ini. Namun, The Red Devils masih kesulitan dalam produktivitas gol.* /premierleague.com

JURNAL SOREANG - Memasuki pekan ke-12 Liga Inggris 2022-2023, Manchester United semakin mendekati empat besar klasemen.

Posisi empat besar klasemen sangat penting buat tim berjuluk The Red Devils karena tiket lolos ke Liga Champions.

Saat ini, Manchester United menempati peringkat kelima klasemen Liga Inggris 2022-2023. Hal itu setelah Manchester United mengalahkan West Ham United 1-0 di Stadion Old Trafford, Manchester, Senin, 31 Oktober 2022 dini hari WIB.

 

Baca Juga: Daftar Top Skor dan Assist Premier League Inggris 2022-2023, Duet Manchester City Mengerikan

Gol kemenangan The Red Devils dicetak Marcus Rashford pada menit ke-38 dengan mengonversi umpan Cristian Eriksen.

Hasil tersebut membuat Manchester United mengumpulkan 23 poin dari 12 pertandingan. Setan Merah hanya terpaut satu poin dari peringkat keempat, Newcastle United yang mengumpulkan 24 poin dari 13 pertandingan.

Sementara itu, Arsenal kembali memimpin klasemen Liga Inggris 2022-2023 dengan mengumpulkan 31 poin dari 12 pertandingan.

 

Halaman:

Editor: Edi Purwanto

Sumber: premierleague


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x