Pesan Pelatih Persib Bandung Luis Milla untuk Suporter Terkait Tragedi Kanjuruhan Malang, Mau Tahu?

- 3 Oktober 2022, 18:14 WIB
Pelatih Persib Bandung, Luis Milla Aspas
Pelatih Persib Bandung, Luis Milla Aspas /Persib

Dikatakannya, semua harus punya visi yang sama untuk menyampaikan pesan kepada suporter, termasuk perempuan dan anak-anak, bahwa sepak bola adalah sajian untuk menghibur.

Baca Juga: Tanda Berduka atas Tragedi Olahraga Kanjuruhan Malang, Persib Bandung Kenakan Ini Saat Latihan

"Tentunya, satu pertandingan memberikan kebahagiaan, kenikmatan kepada siapapun di stadion," jelasnya.

Dalam sebuah pertandingan, beber Milla, tak ada satu pun pemain yang ingin kalah. Semua akan berjuang semaksimal mungkin untuk meraih kemenangan.

Milla percaya, hanya sebagian kecil saja suporter sepak bola di Indonesia yang menuntut tim kesayangan mereka untuk menang di setiap laga.

Baca Juga: Tegas! YG Entertainment Akan Selidiki Orang yang Menyebarkan Foto Pribadi Milik Jennie BLACKPINK

"Mungkin hanya sebagian kecil yang masih mempunyai pandangan untuk menuntut selalu menang," tambahnya.

Oleh karena itu, ia memberikan pesan kepada suporter sepak bola Indonesia.

Baca Juga: Operasi Zebra 2022 Mulai Dilaksanakan, 14 Jenis Pelanggaran Ini Jadi Target Tilang

"Mereka (suporter) harus sadar, setiap tim tidak ada yang mau kalah. Semua pemain ingin menunjukan yang terbaik di pertandingan. Namun hasil akhir harus semua paham, ada menang, kalah, dan seri," pungkas Milla.***

Halaman:

Editor: Yusup Supriatna

Sumber: PERSIB


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x