10 Skuad Timnas Termewah di Piala Dunia 2022 Qatar, Nomor Pertama Bukan Brazil, Argentina, ataupun Prancis

- 21 September 2022, 13:21 WIB
Timnas Brazil menjadi salah satu yang akan memiliki skuad termahal di Piala Dunia 2022 mendatang
Timnas Brazil menjadi salah satu yang akan memiliki skuad termahal di Piala Dunia 2022 mendatang /

JURNAL SOREANG - Meski setiap Timnas peserta Piala Dunia 2022 Qatar belum memutuskan komposisi skuadnya, tetapi sebagian gambaran besarnya telah tampak.

Terlebih, pekan ini ada jeda internasional yang akan jadi momentum pemanasan setiap Timnas jelang Piala Dunia 2022 bukan November mendatang.

Mereka telah melakukan pemusatan latihan bersama para pemain yang telah dipanggil, yang mana skuad tersebut dianggap sebagai skuad bayangan untuk Piala Dunia 2022.

Baca Juga: 5 Fantasi Hubungan Intim yang Diinginkan Kebanyakan Orang, No 2 dan 4 Bisa Sebabkan Masalah!

Terlepas dari komposisi resminya nanti, beberapa skuad Timnas bisa diprediksi akan semewah dan semahal apa jika melihat segudang materi pemain bintangnya.

Sebut saja seperti Brazil ataupun Prancis yang mungkin harus berat hati meninggalkan pemain berharga mewah untuk tidak disertakan ke skuad Piala Dunia 2022 karena keterbatasan kuota skuad ataupun kepentingan strategi pelatih.

Namun, tentu bukan Brazil ataupun Prancis, tim-tim seperti Argentina, Inggris, atau Spanyol juga punya pemain-pemain mahal.

Baca Juga: Pinjaman Online Ilegal Rugikan Industri Keuangan Digital Indonesia, Simak Keterangannya

Berikut adalah 10 Timnas Piala Dunia 2022 dengan skuad termegah, dilihat dari total market value setiap pemain-pemainnya.

1. Timnas Inggris - 1.34 Miliar Euro

Memiliki kompetisi Premier League yang terkenal akan persaingan ketat serta kemewahan para pemainnya, wajar jika hal itu berdampak pada tim nasional Inggris.

Total harga skuad The Three Lions di Piala Dunia 2022 nanti akan mencapai angka tersebut, termasuk di dalamnya ada pemain-pemain termahal mereka yaitu Harry Kane dan Phil Foden yang saat ini keduanya memiliki harga jual sama, 90 juta euro.

2. Timnas Brazil - 1,05 Miliar Euro

Tim yang dipredksi paling kuat menjadi juara Piala Dunia 2022 ini sebanding dengan taksiran harga skuad mereka di Qatar nanti.

Baca Juga: 6 Idol Kpop yang Memiliki Kulit Eksotis dan Terkenal dengan Aura yang Sexy!

Dengan Vinicius Junior (100 juta euro) sebagai pemain termahal Brazil dan kedua termahal di dunia, pada akhirnya skuad Tim Samba menjadi yang termewah lainnya yang akan diperkuat banyak bintang di Piala Dunia 2022 mendatang.

3. Timnas Portugal - 938 juta euro

Susah payah memasuki putaran final Piala Dunia 2022 dengan harus berjuang hingga babak play-off, memang sangat disayangkan jika skuad mereka tidak tampil di Qatar.

Meski masih terkenal dengan Cristiano Ronaldo-nya, pemain termahal di Portugal saat ini bukan lagi CR7, melainkan rekannya di Manchester United, Bruno Fernandes (85 juat euro).

4. Timnas Prancis - 910 juta euro

Tim juara bertahan ini punya kans sama besarnya dengan Brazil sebagai kandidat kuat di Piala Dunia 2022 Qatar.

Baca Juga: Jadwal Lengkap Pertandingan Liga 2 2022-2023 Pekan Keempat dan Kelima dari Grup Barat, Tengah, dan Timur

Dipadati pemain bintang di semua lini, skuad Timnas Prancis memiliki total harga cukup tinggi, dengan sebagian besarnya ada dalam sosok satu pemain: Kylian Mbappe (160 juta euro).

5. Timnas Jerman - 818 juta euro

Meski dalam masa transisi, Timnas Jerman masih berada di 5 besar skuad termewah yang ada di dunia.

Joshua Kimmich menjadi pemain termahal Timnas Jerman di Piala Dunia 2022 nanti dengan memiliki nilai pasaran sebesar 80 juta euro.

6. Timnas Spanyol - 790 juta euro

Nyaris mengamai fase yang sama dengan Jerman yaitu masa regenarasi skuad, Timnas Spanyol juga akan didominasi pemain muda.

Baca Juga: 5 Pesepakbola Berkaki Kidal Paling Berbahaya di Dunia, Nomor 1 Mantan Striker Andalan Borussia Dortmund

Menariknya, Spanyol yang kini punya Pedri sebagai pemain termahalnya (80 juat euro), juga satu grup bersama Jerman di Piala Dunia 2022 nanti.

7. Timnas Argentina - 671 juta euro

Salah satu tim yang juga cukup kuat sebagai unggulan utama di Piala Dunia 2022 nanti ini, ternyata memiliki harga skuad yang tidak terlalu mahal tapi berkualitas di setiap lini.

Striker Inter Milan, Lautaro Martinez (75 juta euro), menjadi yang termahal saat ini, sesuai dengan performanya yang selalu menjanjikan saat ditandemkan dengan Lionel Messi di Timnas Argentina.

8. Timnas Belgia - 565 juta euro

Tim yang sebenarnya nyaris ada di fase akhir generasi emas yang melekat dalam skuad mereka beberapa tahun terakhir.

Baca Juga: Rekap Hasil Pertandingan dan Klasemen Liga Inggris: Arsenal Kembali ke Puncak Usai Kalahkan Brentford

Sempat menguasai puncak klasemen ranking FIFA cukup lama, posisi Timnas Belgia akhirnya lengser pada Maret lalu.

Kevin De Bruyne (85 juta euro) menjadi pemain yang termahal dan terpenting di skuad Timnas Belgia saat ini.

9. Timnas Belanda - 537 juta euro

Gagal berpartisipasi di Piala Dunia 2018 lalu, The Oranje berhasil memperbaiki skuad mereka dan lolos sebagai salah satu unggulan di Qatar nanti.

Baca Juga: Rekap Hasil Pertandingan dan Klasemen Liga Italia: Napoli dan Atalanta Berada di Klasemen Tertinggi

Bek Bayern Munchen, Matthijs de Ligt, saat ini berstatus sebagai meneer Timnas dengan market valeu termahal yaitu 70 juta euro.

10 Timnas Uruguay - 375 juta euro

Tim terakhir di daftar ini adalah tim yang sering merepotkan di setiap edisi Piala Dunia.

Setelah era Luis Suarez dan Edinson Cavani mulai memudar, Timnas Uruguay masih berhasil meregenerasi skuad dengan melahirkan beberapa bintang ternama.

Baca Juga: Segera Tayang, Begini Kisah Enzy Storia dan Ibrahim Risyad dalam Series Drama Ratu Drama

Darwin Nunez dan Fede Valverde (bernilai sama 70 juta euro) merupakan dua bintang yang merepresentrasikan kebintangan dalam skuad Timnas Uruguay di Piala Dunia 2022 mendatang.
***

Editor: Wildan Apriadi

Sumber: Transfermarkt


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x