Dilengkapi Wales, Berikut Daftar Negara Eropa yang Lolos Piala Dunia 2022 Qatar, Ada Favorit Juara Kamu?

- 9 Juni 2022, 20:51 WIB
Daftar negara Eropa di Piala Dunia 2022 Qatar/Instagram @go.qatar.2022
Daftar negara Eropa di Piala Dunia 2022 Qatar/Instagram @go.qatar.2022 /Tangkap layar Instagram.com/@go.qatar.2022

JURNAL SOREANG - Setelah Wales menuntaskan Ukraina di babak final playoff, negara tersebut resmi masuk daftar peserta Piala Dunia 2022 Qatar.

Kemenagan tersebut sekaligus menasbihkan Wales sebagai negara Eropa terakhir yang mengisi sisa slot Piala Dunia 2022 Qatar.

Sebanyak 13 jatah tiket untuk konfederasi Eropa di Piala Dunia 2022 Qatar kini sudah genap pemiliknya.

Baca Juga: Wow Keren! SMK Muhammadiyah 5 Kepanjen Siap Buat Film Layar Lebar Kedua, Laundry Story: Cinta di Ujung Senja

Sebelum Wales, 12 negara Eropa lain telah memastikan diri untuk tampil di perhelatan akbar Paila Dunai 2022 Qatar akhir tahun nanti.

Diantara beberapa benua di belahan bumi, Eropa mendapat jatah kuota paling banyak untuk mengirim perwakilannya.

Asia hanya mendapat 4 tempat dengan 1 dikirim ke playoff, Afrika memiliki 5 tiket, Amerika Utara atau Concacaf diberi jatah 3 tempat dan 1 untuk playoff, Amerika Selatan atau Conmebol berhak mengirim 4 perwakilan serta 1 playoff dan Oseania (OFC) hanya 1 negara harus melalui jalur playoff.

Baca Juga: Prediksi Portugal vs Ceko UEFA Nations League, Begini Tanggapan Fernando Santos Jelang Laga Dimulai

Perbedaan kuantitas jatah tiket yang diberikan FIFA tersebut disesuaikan berdasarkan prestasi negara-negara benuanya di Piala Dunia sebelumnya.

Negara-negara Eropa selalu mendominasi ranking urutan 10 besar serta daftar kampiun perhelatan.

Halaman:

Editor: Nasichatul Ma'Ali

Sumber: Sportingnews.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x