5 Rekor Luar Biasa Lionel Messi, Cristiano Ronaldo Masih Mungkin Memecahkannya?

- 25 April 2022, 23:38 WIB
Rekor luar biasa Messi yang gak bisa dikalahkan Ronaldo? Apa aja?
Rekor luar biasa Messi yang gak bisa dikalahkan Ronaldo? Apa aja? /Instagram/

JURNAL SOREANG - Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi merupakan sama sama sang megabintang sepakbola dunia dengan berbagai prestasi yang telah diraih keduanya baik Ballon d’Or hingga penghargaan lainnya.

Lionel Messi menjadi pemain kunci di PSG dan Ronaldo di Man United membuat keduanya selalu menampilan cetakan gol yang gemilang secara konsisten dengan memecahkan berbagai rekor yang fantastis.

Dengan hal ini Messi dan Ronaldo menjadi rival dengan jumlah rekor yang hampir setara.

Baca Juga: Kompak! Inilah 3 Catatan Luar Biasa Megabintang Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo

Akan tetapi dilansir dari sportskeeda setidaknya ada 5 rekor luar biasa yang telah dicetak Messi namun tak bisa di raih Cristiano Ronaldo.

1. 50 gol dalam satu musim liga
Menjadi pemain bola terbaik di dunia Messi telah mencetak 50 gol yang luar biasa dengan rasio gol 1,35 dalam 37 pertandingan La Liga.

Ronaldo nyaris memecahkan rekor di musim 2014-15 ketika dia mencetak 48 gol dalam 35 pertandingan, dengan meraih penghargaan Pichichi pada saat itu.

Baca Juga: Cetak Gol Lagi, Lautaro Martinez Buktikan Kualitas Sebagai Calon Tandem Lionel Messi di Piala Dunia 2022

2. Memenangkan empat Ballon d'Or berturut-turut
Messi telah memenangkan Ballon d'Or 4 kali berturut-turut pada tahun 2009 hingga 2012, Messi memecahkan rekor sebelumnya yang diraih Michel Platini dalam tiga musim berturut-turut (1983 hingga 1985).

Halaman:

Editor: Sam

Sumber: sportkeeda.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x