Korea Selatan vs Iran Sama-Sama Aman di Piala Dunia 2022, Paulo Bento Upayakan Raih Juara Grup

- 22 Maret 2022, 14:06 WIB
Son Heung Min, pemain timnas Korea Selatan/ Instagram/ @hm_son7
Son Heung Min, pemain timnas Korea Selatan/ Instagram/ @hm_son7 /

JURNAL SOREANG - Meski sama-sama sudah mengamankan tiket di Piala Dunia 2022, laga antara Korea Selatan vs Iran tetap menarik untuk diikuti.

Pertandingan yang akan digelar di World Cup Stadium, kota Seoul, Korea Selatan itu merupakan bagian dari kualifikasi Piala Dunia putaran 3 dari Grup A.

Saat ini Iran berada di puncak grup, sementara Korea Selatan di posisi dua.

Baca Juga: Kemenag ubah bentuk Label Halal, inilah bentuk logo Terbaru, komponen dan filosofinya

Meski posisi telah diamankan oleh dua negara yang mewakili Asia ini, namun bukan berarti tekanan berkurang.

Kedatangan Tim Melli ke stadion ibu kota disambut baik oleh pelatih Timnas Korea Selatan, Paulo Bento.

Pelatih asal Portugal itu menyebut Iran memiliki pemain yang dapat merusak keseimbangan tim lawan baik secara fisik atau taktis.

Baca Juga: BIKIN PENASARAN! Konsep Healthy Food Bikinan Victor Buat Juri Masterchef Indonesia Suka

Namun Bento juga menjamin bahwa anak didiknya akan bermain dengan optimal, lebih dari pertemuan sebelumnya yang berakhir seri 1-1.

Halaman:

Editor: Sam

Sumber: koreatimes.co.kr


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah