Meski Belum Pernah Juara AFF Suzuki Cup, Penggawa Indonesia Pernah Jadi Pemain Terbaik dan Top Skorer

- 7 Desember 2021, 08:50 WIB
Bambang Pamungkas, salah satu pemain Indonesia yang pernah jadi top skorer Piala AFF
Bambang Pamungkas, salah satu pemain Indonesia yang pernah jadi top skorer Piala AFF /@affsuzukicup

JURNAL SOREANG - Pencapaian tertinggi Timnas Indonesia di AFF Suzuki Cup memang sebatas runner-up atau juara dua sebanyak lima kali.

Namun di samping itu, AFF Suzuki Cup pernah menjadi panggung pertunjukan bagi beberapa pesepakbola kita yang berhasil mengukir prestasi individu di sana.

Seperti kompetisi pada umumnya, AFF Suzuki Cup pun memberikan penghargaan kepada peman terbaik dan top skorer turnamen.

Baca Juga: Kilas Balik AFF Suzuki Cup. Sejarah Nama, Negara Juara, dan Pencetak Gol Terbanyak

Gendut Doni Christiawan menjadi pemain Indonesia pertama yang berhasil menjadi top skorer. Gendut mencetak 5 gol sepanjang turnamen ini pada tahun 2000 yang kala itu masih bernama Tiger Cup.

Meski harus berbagi tempat dengan pemain Thailand, Worrawoot Srimaka, yang sama-sama membukukan 5 gol, akan tetapi jumlah tersebut cukup menjadikan Gendut Doni dinobatkan sebagai pencetak gol terbanyak tahun itu.

Di Piala Tiger 2002, striker timnas Indonesia yang lain, Bambang Pamungkas, mengulangi prestasi serupa setelah keluar sebagai top skorer tunggal.

Baca Juga: Kisah Gadis Anak Perawat Yang Dinikahi Pangeran, Begini Kehidupan Sarah Salleh Sekarang.

Bepe mencetak 8 gol di sana yang sayangnya hanya sanggup mengantar timnas duduk sebagai runner-up.

Untuk ke tiga kali secara beruntun, lagi-lagi prestasi Indonesia diwakili oleh strikernya yang menjadi top skorer, kali ini giliran Ilham Jaya Kesuma yang berhasil menjadi pembobol gawang lawan tersering di Piala Tiger 2004 dengan jumlah 7 gol.

Budi Sudarsono tak mau ketinggalan, tandem ideal Ilham ini kebagian menjadi top skorer di AFF Suzuki Cup tahun 2008 dengan 4 gol.

Baca Juga: Mengenal Sosok Siskaeee, Wanita Yang Viral Dengan Video Pamer Payudara DI Bandara Internasional Yogyakarta

Sementara untuk pemain terbaik, satu-satunya pemain timnas kita yang pernah meraih penghargaan ini adalah Firman Utina pada 2010.

Tahun itu bisa dibilang Indonesia memiliki generasi emas seperti Markus Horison, Nova Arianto, Ahmad Bustomi, Boaz Salossa, Okto Maniani, dan tentu saja Firman Utina serta Bambang Pamungkas.

Bertindak sebagai tuan rumah, euforia dan antusiasme masyarakat tanah air begitu kental sepanjang turnamen.

Baca Juga: Pamer Payudara dan Organ Intim di Bandara Internasional Yogyakarta, Siskaeee Divonis 12 Tahun Penjara.

Terlebih, saat itu Indonesia mulai dimasuki pemain naturalisasi dalam diri Christian Gonzalez dan Irfan Bachdim yang langsung jadi idola anyar para suporter.

Firman Utina menjadi pemain kunci bagi skuad Alfred Rield ketika itu. Sumbangan dua golnya mengantar Tim Garuda ke partai puncak yang secara dramatis harus takluk dari musuh bebuyutan, Malaysia.

Meski kalah di final, Firman Utina tetap diakui menjadi pemain terbaik sepanjang kejuaraan AFF Suzuki Cup 2010.***

Editor: Handri

Sumber: Aseanfootball.org


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah