Mantap! Sesuai Target, Doigos Putra Soreang Berhasil Meraih Gelar Juara Piala Bupati Bandung Cup 2021

- 27 Oktober 2021, 22:37 WIB
Seluruh pemain, Pelatih dan Official Klub Doigos Putra Soreang foto bersama Bupati Bandung, Pengurus Askab PSSI, jajaran Dispora, pimpinan dan Anggota DPRD usai penyerahan tropi piala Bupati Cup 2021 di Stadion Si Jalak Harupat, Rabu 27 Oktober 2021.
Seluruh pemain, Pelatih dan Official Klub Doigos Putra Soreang foto bersama Bupati Bandung, Pengurus Askab PSSI, jajaran Dispora, pimpinan dan Anggota DPRD usai penyerahan tropi piala Bupati Cup 2021 di Stadion Si Jalak Harupat, Rabu 27 Oktober 2021. /Rustandi/Jurnal Soreang

Dengan meraih gelar juara tersebut, pihaknya secara otomatis akan menggodog fisik dan menerapkan strategi bertanding lebih baik lagi dalam sesi latihan.

Hal itu dilakukan untuk mempersiapkan tim, dilaga piala Suratin tingkat Jabar mewakili Kabupaten Bandung.

"Kami akan terus melakukan pembinaan melalui latihan bersama, hal itu untuk persiapan tim dilaga piala Suratin tingkat Jabar nanti," akunya.

Baca Juga: Ilmuwan Administrasi Negara Membentuk Organisasi, Siap Bantu Masyarakat

Kunkun menambahkan, keberhasilan yang diraih anak asuh sudah ditargetkan sejak awal mengikuti piala bupati cup 2021. Berkat dorongan semua pihak, khususnya orang tua Doigos Putra Soreang berhasil menjadi juara.

"Ini keberhasilan bersama semua pihak, oleh karena itu saya harap anak-anak bisa meraih gelar pada Piala Suratin tingkat Jabar nanti," tegasnya.

Menanggapi keberhasilan klub Doigos Putra Soreang menjadi Juara Piala Bupati Cup 2021, Gun Gun Gunawan Ketua Askab PSSI Kabupaten Bandung mengucapkan selamat dan berharap klub Doigos bisa menjadi juara kembali di Piala Suratin tingkat Jabar.

"Selamat bagi klub Doigos Putra Soreang dan kepada semua anak-anak yang berlaga di final Piala bupati Cup 2021. Kalian semua terbaik dan membanggakan sepak bola Kabupaten Bandung," katanya.

Baca Juga: Untuk Menjaga Kebugaran Fisik, Wander Luiz Pemain Persib Lakukan Ini di Jeda Waktu yang Sempit

Gun Gun berharap, kekompakan dan kepercayaan diri dalam bertanding menjadi modal dalam laga piala Suratin tingkat Jabar.

Halaman:

Editor: Rustandi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah