Update Klasemen Perolehan Medali Paralympic Tokyo 2020, Posisi Indonesia Semakin Turun

- 1 September 2021, 20:31 WIB
LENGKAP: Jadwal Pertandingan Tim Para Badminton Indonesia di Paralympic Games Tokyo 2020
LENGKAP: Jadwal Pertandingan Tim Para Badminton Indonesia di Paralympic Games Tokyo 2020 /Ukun Rukaendi

JURNAL SOREANG – Paralympic Tokyo 2020 sudah memasuki hari ke delapan pada Rabu 1 September 2021.

Indonesia yang mengirimkan 23 atletnya di Paralympic Tokyo 2020 sudah mendapatkan tiga medali.

Tiga medali yang didapatkan Indonesia di Paralympic Tokyo 2020 ini, ditorehkan oleh Ni Nengah Widiasih, David Jacobs, dan Saptoyogo Purnomo.

Baca Juga: Link Live Streaming 6 Atlet Indonesia di Paralympic Tokyo 2020, 1 September 2021

Di samping itu, Indonesia belum berhasil kembali menambah perolehan medali di ajang olahraga disabilitas terbesar di dunia ini.

Seperti dilansir Jurnal Soreang Rabu 1 September 2021 pada laman website paralympic.org, Indonesia saat ini menempati posisi keenam puluh satu.

Sementara itu, di antara negara Asean, Thailand memiliki posisi yang lebih baik. Negara Gajah Putih ini berada di posisi kedua puluh lima.

Thailand menempati posisi tersebut berkat perolehan tiga medali emas, empat perak, dan lima perunggu.

Baca Juga: Jadwal Atlet Para Badminton Indonesia di Paralympic Tokyo 2020, Rabu 1 September 2021

Berikutnya ada Malaysia dengan raihan satu emas dan dua perak, sehingga menampati posisi keempat puluh tujuh.

Halaman:

Editor: Rustandi

Sumber: paralympic.org


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x