Catat! Jadwal Timnas Indonesia Lengkap di Kualifikasi Piala Dunia 2022, Live SCTV

- 28 Mei 2021, 20:37 WIB
Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong.
Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong. /Jurnal Soreang/Ghulam Halim/Dok. PSSI

JURNAL SOREANG – Timnas Indonesia terus memoles kekuatan, guna menghadapi sisa laga di kualifikasi Piala Dunia 2022.

Dalam babak kualifikasi Piala Dunia 2022 ini, Indonesia tergabung ke dalam Grup G. Dalam grup G ini, Indonesia tergabung bersama Vietnam, Malaysia, Thailand dan Uni Emirat Arab (UEA).

Meskipun sudah tidak ada harapan bagi timnas Indonesia untuk lolos ke Piala Dunia 2022, namun bersama pelatih Shin Tae-yong, Indonesia harus tetap menjalani tiga laga sisa.

Baca Juga: Mimpi Ayah Atta Dihujat Netizen, Zacky Mirza: Makanya Sebelum Tidur Baca Doa Dulu

Thailand, Vietnam dan UEA akan menjadi lawan terakhir di tiga laga sisa Indonesia pada Grup G ini.

Namun sebelum menjalani tiga laga sisa tersebut, Indonesia lebih dulu menantang Oman pada laga uji coba.

Laga uji coba antara Indonesia vs Oman akan dihelat pada Sabtu, 29 Mei 2021. Di laga uji coba sebelumnya, Indonesia kalah tipis dengan skor 3-2 dari Afghanistan.

Jadwal timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2022 sebagai berikut :

Baca Juga: Atasi Kelangkaan dan Harga Mahal, Pemkab Bandung Berupaya Stabilkan Harga dan Dorong Petani Kedelai

• 3 Juni 2021: Indonesia vs Thailand, pukul 23.45 WIB

• 7 Juni 2021: Indonesia vs Vietnam, pukul 23.45 WIB

• 11 Juni 2021: Indonesia vs UEA, pukul 23.45 WIB.

Ketiga laga timnas Indonesia tersebut akan disiarkan oleh SCTV. Adapun juru taktik timnas Indonesia, Shin Tae-yong saat ini terus melatih anak asuhnya guna memberikan hasil maksimal di tiga laga sisa Kualifikasi Piala Dunia 2021.

"Hari ini (Jumat, 28 Mei 2021) anak-anak kembali berlatih dua kali, pagi dan sore, karena sudah mendekati hari pertandingan esok hari. Pagi ini, kami lebih banyak fokus dan penekanan di taktik set piece saat menyerang dan bertahan. Kami ingin mempertajam itu," kata Shin Tae-yong, seperti dikutip Jurnal Soreang dari laman PSSI.

Baca Juga: Kedapatan Nyuri Uang Amal Masjid, untuk main judi online, Seorang Pelajar SMK Diringkus Polisi

Pelatih berkebangsaan Korea Selatan itu menilai, Oman tidak bisa dianggap remeh dalam laga uji coba yang akan dilakoni oleh timnas Indonesia.

"Melawan Oman tentu tidak mudah, seperti Afghanistan, saya rasa mereka juga akan serius menghadapi kami. Mereka mungkin sudah mempersiapkan tim dan pemain dengan baik. Namun itu tidak masalah, disinilah kami mencoba untuk mengatasinya, segala informasi mengenai lawan, sudah kami pelajari dan kami siap," ucapnya.

Laga uji coba melawan Oman ini rencananya akan dihelat di The Sevens Stadium, pukul 19.00 waktu setempat.

Baca Juga: Menteri BUMN Erick Thohir Tunjuk Abdee Slank Jadi Komisaris Telkom

Untuk laga melawan Oman tersebut, didaftarkan sebagai laga FIFA A Match. Artinya, bagaimana pun hasilnya, akan ada poin yang diberikan oleh FIFA.***

Editor: Rustandi

Sumber: PSSI


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah