Persib, Tunggu Lawan Di Semifinal Piala Menpora 2021, Ini Jadwal Dua Leg Pertandingan Semi Final

- 12 April 2021, 08:09 WIB
Penyerang Persib Wander Luiz berduel dengan pemain Persebaya. Persib masih menunggu lawan di semifinal Piala Menpora 2021.*
Penyerang Persib Wander Luiz berduel dengan pemain Persebaya. Persib masih menunggu lawan di semifinal Piala Menpora 2021.* /PERSIB.CO.ID

JURNAL SOREANG - Setelah menumbangkan Persebaya Surabaya di babak perempat final Piala Menpora 2021, dengan skor 3-2 di Stadion Maguwoharjo Sleman, Minggu, 11 April 2021.

Dengan kemenangan atas Persebaya itu Persib berhak melaju ke babak semifinal Piala Menpora 2021 dan menunggu lawan antara Bali United atau PSS Sleman.

Tiga gol Pangeran Biru di perempat final Piala Menpora 2021 disumbangkan Ezra Walian pada menit pertama, Wander Luiz (6) dan Nick Kuipers (37). Sedangkan dua gol Persebaya dibuat Arif Satria (62) dan M. Syaifuddin (93).

"Yang pasti, kemenangan ini hasil kerja keras semua pemain. Alhamdulillah, kami bisa lolos dari perempat final. ekarang kami fokus ke pertandingan semifinal," kata pemilik nomor punggung 13 itu dalam sesi temu awak media secara virtual setelah laga," kata Febri.

Semifinal akan dihelat dengan dua leg. Laga pertama dimainkan pada 15 dan 16 April. Sedangkan pertandingan kedua pada 18 dan 19 April.

Baca Juga: Cetak Gol Tercepat di Piala Menpora 2021 Lalu Ditarik Keluar di Menit 17, Ini Komentar Ezra Walian

Baca Juga: Bobotoh Persib Olahraga Jantung, Tim Kesayangannya Kecolongan Dua Gol Lawan Persebaya di Piala Menpora 2021

Sama halnya dengan semi final, laga puncak pun akan digelar dengan dua leg yaitu pada 22 dan 25 April. Di samping itu, perebutan tempat ketiga akan berlangsung 24 April.

Persib masih menunggu lawan di semifinal antara Bali United atau PSS Sleman.***

Editor: Sarnapi

Sumber: Persib


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x