4 dari 7 Venue Rampung, Jokowi Pastikan PON XX dan Peparnas XVI Digelar 2021

- 15 Maret 2021, 16:50 WIB
Salah satu dari 7 venue di Papua rampung, Jokowi pastikan  PON XX dan Peparnas XVI tetap digelar 2021
Salah satu dari 7 venue di Papua rampung, Jokowi pastikan PON XX dan Peparnas XVI tetap digelar 2021 /@jokowi

JURNAL SOREANG - Sebanyak empat dari tujuh venue untuk Pekan Olahraga Nasional (PON) dan Pekan Paralimpik Nasional (Peparnas) XVI di Papua sudah rampung.

Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) pun memastikan bahwa gelaran PON XX di Papua itu tetap bisa digelar pada Oktober 2021.

Meskipun demikian, berharap persiapan segera dilakukan sebaik mungkin, terutama vaksinasi terhadap seluruh kontingen yang akan ikut serta.

Baca Juga: Taati Hukum! PHP Kabupaten Bandung Masih Berproses di MK, Sachrial: Tidak Ada Istilah Bupati-Wabup Terpililih

Baca Juga: Jawaban Kaesang Pangarep Soal Bridal Shower, Kondisi Felicia Tissue Dikabarkan Drop

"Empat dari tujuh venue olahraga untuk penyelenggaraan PON XX di Papua ini telah selesai. Saya telah menginstruksikan agar PON XX, bulan Oktober 2021, disiapkan sebaik mungkin. Salah satunya adalah vaksinasi Covid-19 sebelumnya terhadap seluruh kontingen atlet dan perangkatnya," ujar Jokowi dalam cuitan di akun twitter resminya @jokowi, Senin 15 Maret 2021 sore.

Sebelumnya, Jokowi juga sudah menginstruksikan hal itu kepada para menteri terkait dalam rapat terbatas Senin siang.

Menteri Pemuda dan Olahraga Zainudin Amali mengatakan, instruksi tersebut pada intinya Jokowi tak ingin ada lagi penundaan penyelenggaraan PON XX yang sedianya direncanakan pada 2020 lalu.

Tak hanya PON XX, gelaran Peparnas XVI untuk para atlet disabilitas juga dipastikan akan terealisasi setelah tertunda akibat pandemi.

“Presiden memberi arahan bahwa tidak ada lagi penundaan karena sebelumnya sudah kita tunda pada 2020 lalu. Karena venue sudah siap, kita akan tetap laksanakan pada 2021 ini," tutur Zainudin seperti dilansir ANTARA.

Halaman:

Editor: Handri

Sumber: Twitter ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah