Jelang Pertandingan Persahabatan Jerman vs Peru, Hansi Flick Bocorkan Taktik

25 Maret 2023, 13:11 WIB
Pelatih Jerman Hansi Flick berniat mencoba taktik lama dalam Jerman vs Peru di FIFA Matchday. /Reuters/Kai Pfaffenbach/

 

JURNAL SOREANG - Jerman akan menjamu Peru dalam pertandingan persahabatan pada hari Minggu dini hari. Dalam kesempatan tersebut pelatih Jerman Hansi Flick berniat mencoba taktik lama yang pernah digunakan sebelumnya oleh Jerman.

"Besok kami akan bermain dengan dua penyerang. Dengan Timo Werner dan Niclas Fuellkrug dan dengan lini tengah yang sedikit berbeda," kata Flick dalam konferensi pers. "Ini juga berarti permainan yang berbeda untuk para bek sayap kami".

"Saya pikir kedua penyerang melakukannya dengan baik saat latihan, jadi kami memutuskan untuk bermain dengan dua penyerang sejak awal".

Baca Juga: Wah! Ternyata Sifat Seseorang Bisa Diketahui Melalui Genre Musik yang Disenanginya

Timo Werner sendiri dalam proses kembali ke performa terbaiknya, sedangkan Nicls Fuellkrug di Piala Dunia Qatar sempat mendapat kesempatan bermain tapi tidak terlalu banyak.

Seperti yang dikatakan oleh pelatih Jerman Hansi Flick, Jerman berniat kembali bermain dengan penyerang murni. Taktik penggunaan posisi penyerang murni di lini depan memiliki catatan yang tidak menyenangkan untuk Jerman.

Saat menggunakan taktik menggunakan penyerang murni di lini depan. Jerman gagal dalam 3 turnamen terakhir mereka, termasuk 2 putaran pertama pada Piala Dunia.

Baca Juga: Suara Sirine Polisi Melengking Saat Pengawalan, Kapolri: Itu Mengganggu Masyarakat

Sejak kemenangan Jerman pada Piala Dunia 2014, Jerman bermain tanpa penyerang murni. Setelah juara pada Piala Dunia 2014, salah satu penyerang murni terbaik Jerman Miroslav Klose mengumumkan pensiunnya.

"Kami puas dengan perkembangan dalam latihan. Ada intensitas tinggi, fokus yang tinggi, kualitas umpan juga sangat bagus," kata Flick.

"Semua orang memiliki kepercayaan diri yang tinggi dalam latihan. Semua fans kami ingin melihat itu. Jika kami menunjukkan di lapangan besok keterlibatan yang telah kami tunjukkan di sini dalam lima hari terakhir, maka kami bisa merasa puas."

Baca Juga: Ancol Beri Tiket Gratis Selama Ramadhan 1444 H Lho! Simak Syaratnya

Flick juga telah membawa lima pemain baru yang dapat memberikan sesuatu yang dibutuhkan untuk taktik mereka.

"Kami menggunakan bulan Maret untuk mendapatkan pengetahuan dan wawasan baru," tambah Flick. "Kami memasukkan pemain yang mungkin tidak masuk dalam radar beberapa orang, pemain lain yang kami analisis dan melihat kemampuan mereka dan apa yang bisa mereka bawa ke dalam permainan kami."

Kelima pemain baru tersebut adalah Kevin Schade dari Brentford, Josha Vagnoman dari VfB Stuttgart, Mergim Berisha dari Augsburg, Felix Nmecha dari VfL Wolfsburg, dan Marius Wolf dari Borussia Dortmund.

Baca Juga: RAMALAN CINTA Hari Ini!Waktunya Berbagi Leo, Aquarius Coba Cari Tahu dan Capricorn Buat Aktivitas Menyenangkan

"Sekarang kami memiliki waktu 15 bulan hingga Euro untuk menemani mereka agar bisa mengambil langkah selanjutnya," ujar Flick.***

 

 

Ikuti terus dan share informasi Anda di media sosial Google News Jurnal SoreangFB Page Jurnal SoreangYouTube Jurnal SoreangInstagram @jurnal.soreang, dan TikTok @jurnalsoreang

Editor: Josa Tambunan

Sumber: Reuters

Tags

Terkini

Terpopuler