Dua Pemain Persib, Marc Klok dan Rachmat Irianto Jadi Starter Indonesia vs Vietnam di Semifinal Piala AFF 2022

6 Januari 2023, 16:38 WIB
Dua pemain Persib Bandung, yakni Marc Klok dan Rachmat Irianto diturunkan jadi starter (pemain utama) saat Indonesia menjamu Vietnam pada leg pertama semifinal Piala AFF 2022 di Stadion Gelora Bung Karno, Jakarta, Jumat, 6 Januari 2022.* /

JURNAL SOREANG - Dua pemain Persib Bandung, yakni Marc Klok dan Rachmat Irianto diturunkan jadi starter (pemain utama) saat Indonesia menjamu Vietnam pada leg pertama semifinal Piala AFF 2022 di Stadion Gelora Bung Karno, Jakarta, Jumat, 6 Januari 2022.

Marc Klok ditempatkan sebagai gelandang jangkar, sementara Rachmat Irianto di sayap kiri (winger).

Pelatih Indonesia, Shin Tae Yong mengatakan Timnas Vietnam adalah tim yang sangat bagus. Organisasi pertahanan tim berjuluk The Golden Star Warriors sangat mengesankan.

 

Baca Juga: Piala FA : Bournemouth Diprediksi Kalah 1-2 dari Burnley                                             

Hal itu dibuktikan dengan empat kali clean sheet (tidak kebobolan satu gol pun dalam satu pertandingan) selama penyisihan Grup B Piala AFF 2022.

Artinya, selama penyisihan Grup B Piala AFF 2022, Vietnam tidak kebobolan satu gol pun. Mereka menghancurkan Laos 6-0 pada laga pembuka Grup B Piala AFF 2022.

Kemudian, mengalahkan Malaysia 3-0, bermain imbang 0-0 lawan Singapura, dan terakhir mengalahkan Myanmar 3-0.

 

Baca Juga: Mengawali Tahun Baru, Unpad Gelar Jaya Suprana Show: Pagelaran Kacapi Suling D’ G-Bees, Ini Bentuk Acaranya

Dengan begitu, Vietnam berhasil mencetak 12 gol dengan tanpa kebobolan satu gol pun.

Melihat pertahanan Vietnam yang sangat solid dan kokoh, Shin Tae Yong mengatakan para pemainnya harus tampil all out (mati-matian) agar bisa mencetak gol ke gawang Vietnam.

"Saya berjanji bahwa kami akan mengeluarkan penampilan terbaik kami saat melawan Vietnam," ujar Shin Tae Yong di laman resmi turnamen.

 

Baca Juga: Satreskrim Polresta Bandung Ringkus Perekam dan Penjual Video Pornografi di Cileunyi, Ini Motifnya

"Saya berbicara dengan para pemain tentang perlunya menyelesaikan peluang emas yang didapat. Soalnya, kami banyak menciptakan peluang emas tapi tidak bisa menyelesaikannya jadi gol," tambah juru taktik asal Korea Selatan tersebut.

Indonesia akan tampil dengan kekuatan penuh (full team) saat menjamu Vietnam pada leg pertama semifinal Piala AFF 2022 di Stadion Gelora Bung Karno, Jakarta, Jumat, 6 Januari 2023 pukul 19.30 WIB.

Bek Jordi Amat yang absen saat mengalahkan Filipina 2-1 karena hukuman akumulasi kartu, kini bisa memperkuat Tim Garuda saat melawan Vietnam.

Begitu pula dengan kiper Nadeo Argawinata yang mengalami cedera saat melawan Filipina dan harus ditarik keluar lapangan, sudah kembali berlatih bersama Tim Garuda.

Ikuti Selengkapnya Artikel Kami di Google News.***

Editor: Edi Purwanto

Sumber: affmitsubishielectriccup.com

Tags

Terkini

Terpopuler