Mengapa Argentina Tak Jadi Nomor Satu Dunia Ranking FIFA? Padahal Juara Piala Dunia 2022 Qatar! Ini Alasannya

22 Desember 2022, 21:21 WIB
Meski sukses jadi juara Piala Dunia 2022 Qatar, Argentina tidak menjadi tim nomor satu dunia pada Ranking FIFA terbaru, ini alasannya.* /

JURNAL SOREANG - Meski sukses jadi juara Piala Dunia 2022 Qatar, Timnas Argentina tidak menjadi tim nomor satu dunia pada ranking FIFA terbaru, Kamis, 22 Desember 2022.

Dikutip dari laman resmi FIFA, Brasil masih menempati peringkat pertama atau nomor satu, meskipun Tim Samba tersingkir di perempat final setelah dikalahkan Kroasia melalui adu penalti.

Tim berjuluk A Selecao tersebut jadi nomor satu dunia sejak bulan Februari 2022, atau setelah menggeser posisi Belgia.

 

Baca Juga: Kemendikbudristek Temukan Ratusan Ribu Talenta Muda Indonesia, Ini yang Dilakukan untuk Mengembangkan Talenta

Dengan hanya sampai perempat final Piala Dunia 2022 Qatar, Brasil hanya kehilangan 0,53 poin. Dengan begitu, Brasil yang semula mengumpulkan 1.841,3 poin (Oktober 2022) kini tinggal 1.840,77 poin.

Sementara itu, Argentina yang jadi juara Piala Dunia 2022 Qatar, berhasil menambah poin sebanyak 64,50 poin. Namun, jumlah poin sebanyak itu belum berhasil menggeser Brasil.

Soalnya, Tim Tango yang semula mengumpulkan 1.773,88 poin kini jadi 1.838,38 poin. Dengan jumlah poin sebanyak itu, Argentina hanya terpaut 2,39 poin dari Brasil!

 

Baca Juga: Profil dan Biodata Jung Ga Ram, Aktor Pemeran Jong Hyun di Drama Korea The Interest of Love

Itu artinya, Argentina hanya tinggal menunggu waktu saja untuk jadi nomor satu dunia.

Dari 10 Besar Peringkat Dunia FIFA (ranking FIFA) Terbaru, 22 Desember 2022, sebanyak empat negara mengalami kenaikan Peringkat Dunia FIFA, tiga negara turun Peringkat Dunia FIFA, dan tiga negara tidak mengalami perubahan Peringkat Dunia FIFA.

Empat negara mengalami kenaikan Peringkat Dunia FIFA, yakni Argentina, Prancis, Belanda, dan Kroasia. Argentina yang semula peringkat ketiga dunia kini jadi nomor dua dunia.

 

Baca Juga: Tamat! Link Nonton Drama Korea May I Help You Episode 16 Subtitle Bahasa Indonesia, Tayang Malam Ini!

Prancis yang semula peringkat keempat dunia kini jadi nomor tiga dunia. Kemudian, Belanda yang semula peringkat kedelapan dunia kini jadi nomor enam dunia.

Peringkatan paling drastis dialami Kroasia yang berhasil lolos ke semifinal Piala Dunia 2022 Qatar. Kroasia yang semula berada di peringkat ke-12 kini melonjak jadi nomor tujuh dunia.

Tiga negara yang turun Peringkat Dunia FIFA, yakni Belgia, Italia, dan Spanyol. Belgia yang semula peringkat dua dunia kini jadi nomor empat dunia.

 

Baca Juga: Jelang Nataru, 1.420 Personel Gabungan Diterjunkan, Polresta Bandung Siapkan 26 Pos Pengamanan

Italia yang gagal lolos ke Piala Dunia 2022 Qatar turun jadi peringkat kedelapan yang semula nomor enam dunia.

Spanyol yang tersingkirkan di babak 16 besar Piala Dunia 2022 Qatar setelah dikalahkan Maroko lewat adu penalti kini menempati peringkat kesepuluh dunia.

Padahal, tim berjuluk La Furia Roja tersebut sebelumnya menempati nomor tujuh dunia.

 

Baca Juga: Jadwal SIM Keliling Kota Bandung Hari Jumat, 23 Desember 2022, Daftar Lokasi, Persyaratan, dan Biayanya

Berikut 10 Besar Peringkat Dunia FIFA (Ranking FIFA) Terbaru, 22 Desember 2022 seperti dikutip dari laman fifa.com:

1. (1) Brasil 1.840,77 poin

2. (3) Argentina 1.838,38 poin

3. (4) Prancis 1.823,39 poin

4. (2) Belgia 1.781,3 poin

5. (5) Inggris 1.774,19 poin

6. (8) Belanda 1.740,92 poin

7. (12) Kroasia 1.727,62 poin

8. (6) Italia 1.723,56 poin

9. (9) Portugal 1.702,54 poin

10. (7) Spanyol 1.692,71 poin

Keterangan: Angka dalam kurung adalah Ranking FIFA sebelumnya.***

Editor: Edi Purwanto

Sumber: FIFA.com

Tags

Terkini

Terpopuler