Bantai Barito Putera 5-2, Persib Bandung Lanjutkan Tren Kemenangan, Ciro Alves Cetak Brace

16 September 2022, 22:39 WIB
Para pemain Persib Bandung merayakan kemenangan usai kandaskan Barito Putera dengan skor 5-2 di Stadion GBLA, Jumat 16 September 2022 /Persib

JURNAL SOREANG - Persib Bandung berhasil mengalahkan Barito Putera dengan skor telak 5-2, pada pekan kesepuluh kompetisi Liga 1 2022-2023.

Pertandingan antara Maung Bandung kontra Laskar Antasari digelar di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Jumat 16 September 2022, kick-off pukul 15.30 WIB.

Dalam Big match ini, Lima gol Pangeran Biru dibuat David Da Silva (5), Ciro Alves (31, 44), Nick Kuiper (45+2), dan Henhen Herdiana (68).

Baca Juga: Cherry Hitam, Si Manis Kaya Manfaat bagi Penderita Asam Urat, Kamu Sudah Tahu Belum?

Sedangkan dua gol Barito Putera dicetak Buyung Ismu (56) dan Kahar Kahalu (60).

Sejak kick off pada menit pertama, para pemain Persib langsung memborbardir pertahanan Barito Putera tanpa ampun.

Pertandingan baru berjalan lima menit, Persib sudah unggul lewat tendangan David Da Silva.

Baca Juga: Jadwal Shalat untuk Surabaya dan Sekitarnya, Sabtu 17 September 2022 dan Doa Berlindung dari Syetan

Gol yang dicetak asal kebangsaan Brasil ini terjadi berkat umpan silang Henhen Herdiana dari sisi kanan. 

Meski unggul cepat, Maung Bandung tak lantas menjalani pertandingan dengan mudah. Gelandang Pangeran Biru harus jatuh bangun menguasai bola seperti yang terjadi di menit 14. 

Pangeran Biru dapat peluang melalui Ricky Kambuaya ketika terjatuh di dalam kotak penalti Barito Putera di menit 21.

Baca Juga: Ingin Tahu Suami Puas atau Tidak Berhubungan Intim dengan Anda? Lihat Tanda-Tandanya Berikut Ini!

Tapi wasit tak menganggap adanya pelanggaran dari pemain lawan.

Menit 31, Ciro Alves menyambar bola yang tak sempurna dihalau pemain belakang Barito Putera untuk menggandakan keunggulan menjadi 2-0.

Dimana sebelumnya, peluang tercipta karena umpan silang yang dikirimkan oleh Rachmat Irianto di sisi kanan. 

Baca Juga: Ingin Tahu Suami Puas atau Tidak Berhubungan Intim dengan Anda? Lihat Tanda-Tandanya Berikut Ini!

Di menit-menit akhir babak pertama, Persib masih bisa menambah gol. Ciro Alves mendapat umpan terobosan dari Marc Klok dan menuntaskannya dengan sepakan kaki kanan. 

Di masa tambahan babak pertama, Pangeran Biru tambah keunggulan menjadi 4-0.

Melalui sepak pojok, Rachmat Irianto meneruskan bola ke tiang jauh dan di sana ada Nick Kuipers yang menanduk bola ke gawang.

Baca Juga: Hasil Pertandingan Kualifikasi AFC U20: Indonesia Kalahkan Hongkong, Ini Skornya

Tak lama, wasit meniup peluit tanda babak pertama pun berakhir.

Di babak kedua, Persib kembali tancap gas. Peluang didapat oleh David Da Silva dan Ricky Kambuaya di awal-awal menit.

Tapi usaha keduanya masih belum membuahkan tambahan gol bagi Pangeran Biru.

Baca Juga: Benarkah Asupan Garam yang Berlebih Bisa Memperparah Penyakit Asam Urat? Ini Hasil Penelitian Medisnya

Di menit 56, Buyung Ismu mencetak gol untuk Barito Putera dan mengecilkan ketinggalan menjadi 4-1.

Bahkan, Barito Putera bahkan kembali mencetak gol di menit ke-60 melalui Kahar Kahalu yang membuat skor menjadi 4-2.

Pelatih Luis Milla pun bereaksi dengan memasukkan Dedi Kusnandar di menit 66 menggantikan Ricky Kambuaya. 

Baca Juga: Jadwal Shalat untuk Makassar dan Sekitarnya, Sabtu 17 September 2022 dan Doa Berlindung dari Syetan

Dua menit berselang, Henhen Herdiana mendapat ruang tembak di sisi kiri pertahanan Barito Putera dan melepaskan tembakan keras ke gawang Norhalid. Skor pun menjadi 5-2 untuk keunggulan Pangeran Biru. 

Pada menit ke 74, Persib melakukan dua pergantian. Arsan Makarin dan Kevin Rumakiek dimasukkan untuk menggantikan David Da Silva dan Daisuke Sato.

Ini menjadi debut bagi Kevin bersama Pangeran Biru di Liga 1. Sedangkan bagi Arsan Makarin, ini adalah penampilan kedua setelah turun di laga kontra Bhayangkara FC. 

Baca Juga: Waspada! Wanita yang Sering Menggunakan Sepatu Hak Tinggi akan Memiliki Risiko Gangguan Kesehatan Ini

Menit 83, Henhen terpaksa melakukan pelanggaran yang berbuah penalti. Untung, eksekusi penalti Renan Silva jauh melambung di atas mistar gawang Reky Rahayu.

Di menit-menit akhir, Persib masih menguasai jalannya permainan. Setelah tambahan waktu empat menit, Pangeran Biru masih unggul 5-2. 

Dengan hasil tersebut, Persib pun mencatatkan tiga kemenangan beruntun di Liga 1 musim ini.

Baca Juga: Pasutri Wajib Tahu! Berikut 5 Mitos yang Beredar Seputar Hubungan Intim yang Harus Anda Berhenti Percayai

Sejauh ini, Pangeran Biru masih menempati peringkat kedelapan di klasemen sementara dengan mengumpulkan 16 poin, hasil dari lima kali menang, sekali imbang, dan empat kali kalah. 

Berikut daftar susunan pemain Persib melawan Barito Putera:
Reky Rahayu (GK), Nick Kuipers, Rachmat Irianto (C), Achmad Jufriyanto, Daisuke Sato (74), Henhen Herdiana, Marc Klok, Ricky Kambuaya  (66), Beckham Putra Nugraha (80), Ciro Alves, David da Silva (74).

Baca Juga: Harga BBM Naik, Tak Perlu Terlalu Lama Mengeluh, Berikut 7 Trik Hadapi Kenaikannya

Pengganti: Fitrul Dwi Rustapa (GK), Eriyanto, Bayu Fiqri, David Rumakiek (74), Zalnando, Dedi Kusnandar (66), Abdul Aziz (80), Arsan Makarin (74), Ferdiansyah, Ridwan Ashori.***

Editor: Yusup Supriatna

Sumber: PERSIB

Tags

Terkini

Terpopuler