Stadion GBLA Bergemuruh Berkat Kehadiran Bobotoh, Penyerang Persib Bandung Ciro Alves: Wow!

14 Juni 2022, 17:28 WIB
Penyerang Persib Bandung, Ciro Alves /Persib

JURNAL SOREANG - Untuk pertama kalinya sejak 2018, bobotoh kembali hadir di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA) untuk mendukung tim kesayangannya, Persib Bandung.

Hal itu terjadi pada laga perdana Grup C Piala Presiden 2022 yang mempertemukan Persib Bandung dengan Bali United, Minggu 12 Juni 2022 malam.

Stadion GBLA kembali riuh bergemuruh dengan sorak-sorai 15 ribu bobotoh sepanjang pertandingan.

Baca Juga: Eks Pemain Persib Doakan Garuda Menang, di Kualifikasi Piala Asia 2023 Indonesia VS Nepal: Insya Allah

Situasi tersebut tentunya membuat banyak pihak berbahagia, tak terkecuali dengan penyerang Persib Bandung, Ciro Alves.

Pemain bernomor punggung 77 ini mengaku sangat kagum dengan antusiasme bobotoh dalam mendukung Persib Bandung.

"Wow! Saat itu sungguh fantastis. Saya tidak pernah merasakan atmosfer yang begitu luat biasa ini selama di Indonesia," kata Ciro Alves dalam keterangannya, Selasa 14 Juni 2022.

Baca Juga: Iko Uwais Dilaporkan Terkait Kasus Penganiayaan ke Polisi, Kuasa Hukum Tegaskan Hal Ini

Pemain asal Brasil itu memberikan apresiasi tinggi untuk bobotoh atas dukungan kepada dirinya di laga pembuka tersebut.

"Saya ucapkan terima kasih untuk bobotoh. Mereka menyuarakan nama saya dan itu membuat saya senang. Saya menaruh rasa hormat yang tinggi untuk bobotoh," tuturnya.

Karena itu, Ciro sangat berharap bobotoh bisa kembali memberikan dukungan saat Pangeran Biru bertemu Persebaya Surabaya.

Baca Juga: Ridwan Kamil Ceritakan Momen Saat Pertama Kali Melihat Jasad Eril: Pengurusnya Gak Pakai Masker karena Gak Bau

Persib Bandung dijadwalkan akan menghadapi Persebaya Surabaya di laga kedua Grup C Piala Presiden 2022, Jumat 17 Juni 2022 mendatang.

"Dukungan dan kehadiran bobotoh di stadion tentunya akan membuat kami bersemangat," ujarnya.

Ia bertekad mempersembahkan kemenangan untuk bobotoh dalam laga kontra Persebaya Surabaya nanti.

Baca Juga: UEFA Nations League 2022: Polandia vs Belgia, Prediksi, Head to Head, Statistik, Serta Susunan Pemain

"Saya berharap bisa mempersembahkan kemenangan untuk mereka," imbuh Ciro Alves.***

Editor: Yusup Supriatna

Sumber: PERSIB

Tags

Terkini

Terpopuler