Apes! Inilah Kiper Paling Sial dalam Sejarah Piala Dunia, Apa Sebabnya?

4 Maret 2022, 20:59 WIB
Fernando Muslera, kiper utama timnas Uruguay /twitter/@Eng__Football/

JURNAL SOREANG - Turnamen Piala Dunia memberikan penghargaan khusus bagi seorang kiper yaitu Golden Glove Award kepada penjaga gawang terbaik selama gelaran.

Penghargaan ini baru resmi diadakan pada Piala Dunia 2010, di mana Iker Casillas, Manuel Neuer dan Thibaut Courtois adalah kiper yang sudah memenangkan predikat ini.

Bicara soal kiper tebaik Piala Dunia, mungkin harus dilengkapi dengan kiper yang paling sial dalam turnamen ini.

Baca Juga: Sita Aset Milik Indra Kenz dari Hasil Aplikasi Binomo, Polri Kirim Surat Persetujuan ke BPN dan PPATK

Pasalnya, ada satu sosok kiper yang gawangnya sering kebobolan gol spektakuler di Piala Dunia.

Dia adalah Fernando Muslera, kiper nomor satu timnas Uruguay sejak di Piala Dunia tahun 2010. Muslera sering tampak di layar saat ada video mengenai kumpulan gol-gol terbaik di Piala Dunia.

Tak hanya sekali mantan kiper Lazio ini memungut bola dari gawangnya setelah dihujam gol spektakuler.

Baca Juga: Selain Rekening, Aset Lain Milik Indra Kenz akan Disita! Bagaimana Nasib Afiliator Binary Option Ini?

Berikut adalah gol-gol spektakuler di Piala Dunia yang pernah bersarang ke gawang Muslera.

1. Gol Sulley Muntari - Piala Dunia 2010
Langkah Uruguay cukup mengejutkan di Piala Dunia 2010 bersama duet Suarez-Cavani. Laju mereka di babak perempat final kala itu mendapat hadangan Ghana, tim Afrika ke tiga sepanjang sejarah yang lolos ke babak ini.

Pertandingan berjalan ketat sejak awal laga, hingga akhirnya Ghana berhasil memecah kebuntuan dari gol Sulley Muntari menit ke-45.

Gelandang yang saat itu membela klub Inter Milan ini, meluncurkan tendangan mendatar dari jarak sekitar 35 meter dari Fernando Muslera.

Baca Juga: Segera Rilis! Realme Narzo 50 A Prime, Ini Dia Bocoran Spesifikasinya

Akurasi tembakan yang mengarah ke pojok bawah sebelah kiri gawang tak mampu dijangkau Muslera. Gol tersebut menjadi salah satu gol terbaik yang lahir di Piala Dunia 2010.

2. Gol Giovanni van Bronckhorst - Piala Dunia 2010
Setelah lolos dari hadangan Ghana, di babak semifinal Piala Dunia 2010 Uruguay sudah ditunggu tim yang lebih kuat, Belanda.

Sialnya, Fernando Muslera lagi-lagi dihujam gol spektakuler di pertandingan ini ketika laga baru berjalan 18 menit.

Baca Juga: Kamu Pria? Wajib Baca Ini, Cara Ampuh Hilangkan Jerawat Pada Kaum Adam!

Kapten timnas Belanda saat itu, Giovanni van Bronckhorst, menendang bola dari sisi lapangan, jauh dari kotak pinalti dan jauh dari prediksi bahwa tendangan tersebut akan berbuah gol.

Mengagumkan. Sepakan keras dan melambung yang diarahkan van Bronckhorst ke pojok atas sebelah kiri gawang, tak terhalau tangan Muslera.

Gol tersebut dinobatkan menjadi gol terbaik ke dua di Piala Dunia 2010. Bahkan Gol ini sering diulang-ulang dalam video semacam rewind atau best moment World Cup.

Baca Juga: Spoiler MasterChef Indonesia Season 9, Sabtu 5 Februari 2022 Kontestan Siap-Siap Dibuat Tercengang?!

3. Gol James Rodriguez - Piala Dunia 2014
Di turnamen berikutnya, Piala Dunia 2014, Fernando Muslera lagi-lagi jadi korban keganasan tendangan indah pemain lawan.

Gol James Rodriguez ke gawang Muslera di babak 16 besar saat Uruguay tersingkir oleh Kolombia, menjadi gol terbaik di turnamen ini, bahkan yang terbaik di tahun itu sehingga James Rodriguez dianugerahi Puskas Award di ujung tahun.

Ini bukan murni kesalahan Muslera, melainkan kecerdikan dari skill kontrol bola dan akurasi tembakan James Rodriguez.

Baca Juga: Inilah 3 Benda yang Digunakan untut Santet, Kang Sudiro: Segera Buang dan Bakar

Menerima bola dengan posisi membelakangi gawang lawan, ia menahan bola dengan dadanya sambil memutar badan untuk kemudian melakukan tendangan voli yang keras.

Spektakuler adalah kata yang tepat untuk gol ini dan sayangnya Muslera harus kembali disorot dalam parade gol terbaik Piala Dunia.

Tak hanya kebobolan gol indah, Muslera bahkan melengkapi nasib sialnya di Piala Dunia 2018 lalu saat gagal menangkap bola hasil tendangan Antione Griezmann.

Baca Juga: Simak! 5 Makanan Ini sebabkan Cepat Tua Menurut Dokter Saddam Ismail, Nomor 2 Susah Dihindari

Padahal sepakan tersebut tidak terlalu berbahaya, tapi tangan sang kiper malah membelokan bola ke gawangnya sendiri yang membuat Uruguay saat itu kalah 0-2 dan tersingkir oleh Perancis di babak fase gugur.

Dengan serangkaian gol tersebut, cukup pantas mengatakan Muslera sebagai kiper yang sial di Piala Dunia.***

Editor: Wildan Apriadi

Sumber: YouTube FIFA TV

Tags

Terkini

Terpopuler