Ramai Isu Mario Gomez Ganti Robert Jadi Pelatih Persib, Bobotoh: Nuhun

16 Januari 2022, 21:46 WIB
Ramai Isu Mario Gomez Ganti Robert Jadi Pelatih Persib, Bobotoh: Nuhun /Instagram @sahabatpersib__

JURNAL SOREANG - Baru-baru ini ramai isu Mario Gomez yang akan menggantikan Robert Rene Alberts jadi pelatih Persib Bandung.

Hal itu diketahui dalam sejumlah komentar di media sosial Instagram @persib.

Apalagi Setelah kalah dari Bali United, bobotoh langsung membanjiri Instagram Persib Bandung.

Baca Juga: Perjuangan Dimulai! PSSI Melepas Tim Sepakbola Wanita yang Akan Berangkat ke Piala Asia Wanita AFC India 2022

Banyak yang meminta kepada pihak manajemen, untuk mengganti Robert Rene Alberts.

Bobotoh menilai pelatih asal Belanda itu miskin taktik, yang berdampak kepada permainan membosankan dari Persib.

Berita Mario Gomez mengganti Robert Alberts ini memang hanya sekedar isu dan belum 100 persen benar adanya.

Baca Juga: Keren, Indonesia Pimpin Sidang Pertemuan Regional Asia-Pasifik Menuju UNESCO Mondiacult 2022

Namun yang pasti, atas kekalahan menyakitkan dengan skor tipis atas Bali United, membuat Arema FC melenggang di puncak klasemen.

Seperti dikutip dari Instagram @sahabatpersib__ beberapa waktu lalu.

Dalam sebuah unggahan, bobotoh mengucapkan rasa terimakasih alias 'Nuhun' kepada Robert Alberts.

Baca Juga: 6 Hal Teraneh Ini Hanya Ada dan Terjadi di Korea Utara, Tidak Mungkin Ditemukan di Tempat Lain, Apa Saja?

"Nuhun coach sudah memberikan arema mantan tim asuh nya jalan ke puncak klasemen," tulis akun tersebut.

"Permainan tim persib cocok di tonton untuk penonton yang mengidap insomnia dan sangat tidak disarankan untuk kalian yang emosian," ujarnya.

Sebagian bobotoh kemudian berkomentar dan memberi kritik terhadap pelatih Persib.

"Percumah pemain bagus tapi pelatih nya minim taktik mah @persib ga bakal juara kalau permainan kaya gini mah," tulis salah satu bobotoh.

"Jika anda punya hati @robertrenealberts silahkan OUT !!!!!! dan bapak @teddy.tjahjono @hajiumuh33 kembalikan coach @mariogomezdt," kata bobotoh lainnya.***

Editor: Ghulam Halim Hanifuddin

Sumber: Instagram

Tags

Terkini

Terpopuler