Stefano Lilipaly Gabung Persib Bandung? Ini Kemungkinan Pemain yang Bakal Terdepak, Cek Faktanya

10 Januari 2022, 16:28 WIB
Stefano Lilipaly dirumorkan akan bergabung dengan Persib Bandung /

JURNAL SOREANG – Persib Bandung sudah diperkuat oleh tiga puluh pemain yang akan bertanding untuk putaran kedua Liga 1 2021/2022.

Sebelumnya, Persib Bandung memasukkan tiga puluh satu pemain untuk putaran kedua Liga 1 ini, tetapi satu pemain secara mengejutkan hengkang.

Sosok tersebut adalah Indra Mustafa, pemain yang berposisi sebagai bek tengah ini tiba-tiba pindah ke Borneo FC.

Baca Juga: Minum Air Sembuhkan Penyakit Kronis, Bagaimana Kalau Tubuh Kekurangan Air?

Maung Bandung pun seolah tak ada habisnya kembali dirumorkan akan mendatangkan pemain baru.

Terutama pemain-pemain yang berposisi sebagai bek tengah dan juga yang berposisi sebagai penyerang.

Dikarenakan dua lini tersebut performanya masih dinilai kurang memuaskan dari beberapa pertandingan sebelumnya.

Baca Juga: Ada yang Bunuh Diri! Simak 6 Fakta Unik Lukisan Mona Lisa Terkenal, Siapa Dia Sebenarnya?

Beberapa nama sempat dikait-kaitkan dengan Persib seperi Hansamu Yama Pranata dan Lebry Eliandry.

Hansamu Yama seperti kita ketahui berposisi sebagai bek tengah dan Lerby Eliandry merupakan seorang penyerang.

Keduanya dirumorkan akan bergabung dengan Maung Bandung untuk menambah kekuatan dan kedalaman skuad.

Baca Juga: Dugaan Pencabulan Santriwati di Ciparay Bandung, Polisi Tetapkan Pelaku H Sebagai Tersangka

Akan tetapi, rumor tersebut masih belum jelas kebenarannya karena hingga saat ini manajemen belum memberikan kepastian.

Di samping itu, muncul rumor baru yang justru menyebutkan bahwa Stefano Lilipaly yang akan merapat ke Persib Bandung.

Stefano Lilipaly sebenarnya berposisi sama dengan Febri Hariyadi, di mana mereka sering bermain di posisi sayap kanan.

Baca Juga: Klarifikasi Salah Satu Pemilik Warung di Objek Wisata Situ Cileunca Pangalengan, Viral nya Harga Makanan

Banyak yang menilai bahwa suplai bola dari para sayap Maung Bandung ke para penyerang ini masih dinilai kurang.

Dengan bergabungnya Lilipaly, diharapkan dapat memecahkan masalah tersebut dan banyak berikan suplai bola ke para penyerang.

Sayangnya, jika Lilipaly benar-benar bergabung ke Persib, harus ada salah satu pemain berposisi sama yang harus hengkang.

Baca Juga: Top, Pemerintah Ekspor Komoditas Pangan Rp14,4 Triliun, Tahun 2022 Sektor Pertanian Bisa Jadi Sektor Utama

Sebuah nama mengarah kepada sosok Esteban Vizcarra, meskipun sebenarnya dia berposisi sebagai penyerang sayap kiri.

Hanya saja dari segi usia, Vizcarra memang tidak lagi muda seperti para sayap-sayap yang dimiliki Persib lainnya.

Kejelasan rumor ini pun sepertinya akan terjawab pada hari ini, Senin 10 Januari 2022, waktu di mana transfer pemain ditutup.***

Editor: Ilham Maulana

Sumber: Berbagai Sumber

Tags

Terkini

Terpopuler