WHO Apresiasi Masyarakat Indonesia yang Makin Disiplin Terapkan Protokol Kesehatan 3M

- 6 November 2020, 19:48 WIB
Tangkapan Layar Jubir Satgas Covid-19 dr Reisa Broto Asmoro
Tangkapan Layar Jubir Satgas Covid-19 dr Reisa Broto Asmoro /Handri/Jurnal Soreang

JURNAL SOREANG - Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) mengapresiasi keberhasilan Indonesia dalam menangani pandemi Covid-19 hingga saat ini.

Hal itu pun membuat WHO mengundang Indonesia untuk berbagi pengalaman dalam pertemuan virtual, Jumat 6 November 2020.

Kabar baik itu disampaikan oleh Juru Bicara Satgas Penanganan Covid-19 dr. Reisa Broto Asmoro dalam Konperensi Pers Virtual di kanal FMB9ID_ IKP, Jumat siang.

Baca Juga: Halangi Petugas yang Akan Tangkap Bandar Sabu, Dua Warga Dijebloskan ke Penjara

"Indonesia diundang WHO untuk berbagi pengalaman dalam menghadapi covid-19, sekitar 17.00 WIB," Kata Reisa.

Menurut Reisa, undangan itu terkait dengan penilaian WHO terhadap Indonesia yang dianggap mengalami banyak kemajuan dalam penanganan pandemi Covid-19.

Salah satu kemajuan itu adalah jumlah kasus aktif yang terus menurun dan tingkat kesembuhan yang terus menanjak.

Baca Juga: Siap-siap, di Tahun 2021 Xiaomi Akan Buka Perekrutan

Per 6 November 2020, kata Reisa. jumlah kasus aktif Indonesia sudah berada di bawah 60.000 orang atau 12,7 persen dari total kasus terkonfirmasi positf.

Halaman:

Editor: Handri


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah