IJTI Korda Bandung dan Galuh Ciamis Gelar Talkshow Bersama Perum Perhutani di Pangandaran, Ini Tujuannya

- 22 Desember 2023, 18:30 WIB
Ikatan Jurnalis Televisi Indonesia (IJTI) Kordinator Daerah (Korda) Bandung menggelar kegiatan Talkshow Keterbukaan Informasi Publik di HAU Citumang, Kecamatan Parigi, Kabupaten Pangandaran, Jawa Barat, Kamis 21 Desember 2023.
Ikatan Jurnalis Televisi Indonesia (IJTI) Kordinator Daerah (Korda) Bandung menggelar kegiatan Talkshow Keterbukaan Informasi Publik di HAU Citumang, Kecamatan Parigi, Kabupaten Pangandaran, Jawa Barat, Kamis 21 Desember 2023. /Jurnal Jurnal /Dok. IJTI Korda Bandung

"Ini menjadi dua titik mata pisau bagi teman-teman wartawan betulan, bagi teman-teman wartawan yang menjalankan tugas jurnalistiknya dan bertanggung jawab terhadap kantor medianya, dan bagi beberapa (oknum) itu digunakan untuk melakukan sesuatu (kegiatan diluar profesi) tapi itu nyata," tegas Dery.

"Soal seperti apa wartawan yang benar itu ada dalam Undang-Undang Nomor 40 Tahun 1999 dan ada peraturan dari Dewan Pers. Itu jelas menjelaskan bahwa wartawan memiliki sertifikasi dan kompetensi. Ketika teman-teman di lapangan tidak bisa menunjukkan sertifikasi kompetensi, maka dia belum kompeten. Jika dia tidak tervalidasi, ada hak dari narasumber untuk menanyakan sertifikasi itu dan menolak kehadiran atau permintaan wawancara," ungkapnya.

Karena itu Dery berpesan kepada jajaran Perhutani Divreg Jabar-Banten agar tidak risau apalagi takut bertemu dengan wartawan.

Baca Juga: Bukan Hanya Cantik! 4 Zodiak Ini Juga Memiliki Kecerdasan Otak yang Luar Biasa, Siapa Saja?

"Jangan takut dan kenapa harus risih kalau bersih. Kalau misalnya dia takut, berarti dia ada masalah. Kan dijelaskan bahwa kalau misalnya mengakses informasi itu ada informasi yang dikecualikan, narasumber juga memiliki hak tolak, ya ditolak saja," tutupnya.

Ia berharap, jajaran Direksi, Administratur, hingga KSS Perhutani ke depannya bisa meningkatkan public speaking dan mampu menjawab semua pertanyaan terkait dengan kegiatan atau program Perhutani kepada wartawan.***

Ikuti terus dan share informasi Anda di media sosial Google News Jurnal SoreangFB Page Jurnal SoreangYouTube Jurnal SoreangInstagram @jurnal.soreang dan TikTok @jurnalsoreang 

Halaman:

Editor: Yusup Supriatna


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah