Mundur Dari PDIP, Kirana Larasati Akui Adanya Kesibukan

- 18 Agustus 2023, 14:48 WIB
Sosok Kirana Larasati, artis dan kader PDIP yang mengundurkan diri.
Sosok Kirana Larasati, artis dan kader PDIP yang mengundurkan diri. /Instagram.com/@kiranalarasati/

 

JURNAL SOREANG – Pada hari kemerdekaan RI ke – 78 kemarin ada kabar mengejutkan dari fraksi PDIP. Artis Kirana Larasati yang dikenal sebagai peran Azizah pada masanya tersebut menyatakan bahwa dirinya mundur dari Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP). Kabar ini diunggah dalam instagram pribadinya @kiranalarasati.

“Dirgahayu ke – 78 Republik Indonesia. Di hari kemerdekaan ini, saya Kirana Larasati Hanafiah ingin menyampaikan bahwa saya telah mengundurkan diri dari partai saya PDI Perjuangan. Adapun alasan saya mengundurkan diri karena adanya kesibukan – kesibukan saya sehingga tidak bisa mengakomodir pekerjaan saya sebagai petugas dan maupun pengurus partai” ujarnya dalam video reelsnya.

Dalam video tersebut, dia memberi pernyataan bahwa dia sangat berterimakasih atas kesempatannya bergabung di PDI Perjuangan.

Baca Juga: 5 Tips Trading di MIFX Ini Harus Trader Lakukan Jika Ingin Dapat Profit Secara Konsisten

“Dirgahayu ke-78, Republik Indonesia! Izinkan saya, Kirana Larasati menyatakan mundur dari Partai saya bernaung, PDI Perjuangan. Terimakasih untuk kesempatan yang diberikan kepada saya, mendukung saya, dan berjuang bersama. Saya selalu mendoakan yang terbaik untuk PDI Perjuangan #KiranaPamitDariPDIPerjuangan” tulisnya.

Ditambahkannya, saat ini Kirana Larasati tidak berafiliasi dengan pihak manapun. Sebelumnya, artis Kirana Larasati dikenal sebagai kader PDIP sejak 2019. Selain terjun ke dunia politik, wanita berusia 35 tahun itu juga memiliki hobi diving. Menanggapi hal tersebut banyak juga warganet yang turut berkomentar soal mundurnya Kirana Larasati.

“Tetap di Partai Divers Indonesia ‘Ki” ujar @bedahplastik

Baca Juga: Estimasi Biaya Lahiran Normal dan Caesar, Sudah Siap?

“Fokus diving sis! Ditunggu video2 serunya dibawah laut!” ujar warganet

“teruslah berkontribusi untuk indonesia. semangat kakak cantik #kiranalarasati #kiranalarasatihanafiah” ujar warganet.

Membahas seorang Kirana Larasati pasti kalian penasaran. Seperti apa sih sosok beliau?

Baca Juga: Komisioner BAZNAS Kabupaten Bandung Dilantik Bupati Kang DS, Ini Daftar Namanya

Ternyata, di podcast Daniel Mananta Network, awal karirnya saat dirinya bersama temannya datang ke acara dinner Eiffel I’m In Love bersama pemainnya. Dari momen ini dia mendapat tawaran dari produser untuk bermain di sinetron atau film, jadi dia akhirnya di casting di Jakarta. Hal itu diungkapkannya setelah ditanyai Daniel Mananta soal kepulangannya ke Jakarta. Lalu, mantan pemain sinetron Azizah akhirnya bercerita bahwa dirinya sudah mendapat tawaran casting dari kepala produksi. Awalnya, Kirana Larasati tidak mengetahui seluk beluk casting bahkan tidak tahu casting seperti apa. ***

 

 

Ikuti terus dan share informasi Anda di media sosial Google News Jurnal SoreangFB Page Jurnal SoreangYouTube Jurnal SoreangInstagram @jurnal.soreang, dan TikTok @jurnalsoreang

 

Editor: Josa Tambunan

Sumber: Instagram @kiranalarasati


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah