Wisatawan dan Pedagang di Malioboro Terkejut dengan Presiden Jokowi yang Lakukan Sapa Warga

- 9 Juli 2023, 22:33 WIB
Presiden Joko Widodo kembali berkunjung ke Jalan Malioboro, Yogyakarta, pada Sabtu malam, 8 Juli 2023.
Presiden Joko Widodo kembali berkunjung ke Jalan Malioboro, Yogyakarta, pada Sabtu malam, 8 Juli 2023. /Biro pers setpres /

JURNAL SOREANG- Presiden Joko Widodo kembali berkunjung ke Jalan Malioboro, Yogyakarta, pada Sabtu malam, 8 Juli 2023.

Suasana Jalan Malioboro yang tengah ramai menjadi makin ramai dengan kedatangan Presiden Jokowi.

Tampil santai dengan mengenakan kaus lengan panjang berwarna merah, Kepala Negara keluar dari Istana Kepresidenan Yogyakarta, sekitar pukul 21.15 WIB.

Baca Juga: Orang Papua Terkenal Juga Kreatif, Ini Tanggapan Presiden Jokowi Saat Melihat Waibu Agro Eduwisata

Kedatangan Presiden Jokowi sontak membuat terkejut masyarakat yang juga sedang berkunjung ke Jalan Malioboro.

Salah satunya adalah Saras, masyarakat yang mendapatkan kesempatan bertemu dan berswafoto bersama Presiden Jokowi.

Ia tidak menyangka kesempatan tersebut datang saat ia sedang berbelanja di kawasan Malioboro.

"Saya tadi lagi milih-milih tas, cuma kok banyak yang teriak, pas ada yang bilang itu Pak Jokowi saya cuma lari aja. Saya melambaikan tangan, Bapak nyuruh maju. _I love you_ buat Bapak," ujar Saras.

Baca Juga: Kunjungi Pasar Pharaa, Kabupaten Jayapura, Begini Hasil Blusukan Presiden Jokowi

Halaman:

Editor: Sarnapi

Sumber: Biro Pers Sekretariat Presiden


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x